Serah Terima Pasar Purwodadi, Bupati BU: Relokasi Pedagang Setelah Pembangunan Kelengkapan Penunjang

Serah Terima Pasar Purwodadi, Bupati BU: Relokasi Pedagang Setelah Pembangunan Kelengkapan Penunjang-MCBU-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Direktorat Jenderal Cipta Karya melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Bengkulu.

Menyerahkan Pengelolaan sementara Pembangunan Pasar Purwodadi kepada kepada Pemkab Bengkulu Utara, Jumat, 07 Maret 2025.

Serah terima tersebut ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima oleh Kepala BPPW Bengkulu I Gusti Agung Ariwibawa, S.T., Kepada Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Bengkulu Utara di Ruang Kerja Bupati.

Turut hadir dan menyaksikan Bupati Bengkulu Utara, Sekretaris Daerah, Jajaran BPPW Bengkulu, dan  Kadis PUPR.

BACA JUGA:Kaji Keterbatasan Fiskal, DPRD Bengkulu Utara Optimis, Pemkab Bisa Selaras dengan Mandatory Pusat

BACA JUGA:Jadi Catatan Komisi 1, DPRD Bengkulu Utara Minta Gedung Lab Dinkes Tetap Dituntaskan

Kepala BPPW Bengkulu, optimis pasar Purwodadi ini nantinya dapat bermanfaat dan berfungsi dengan baik bagi para pedagang dan beliau berharap pasar yang dibangun tersebut dikelola dan dipelihara dengan sebaik-baiknya sehingga dapat mencapai umur konstruksi yang direncanakan.

“Kami berharap Pasar Purwodadi yang diserahkan ini proses transisinya berjalan mulus, dari yang membangun ke yang mengelola. 

Pasar ini merupakan salah satu pasar yang terbesar di propinsi Bengkulu, harapannya dapat dimanfaatkan sebagai sumber pendapatan daerah dan masyarakat hingga pada akhirnya  dapat memajukan Kabupaten Bengkulu Utara,” ujarnya. 

Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE, M.AP dalam hal ini menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Kepala BPPW Bengkulu yang telah menyerahkan pasar rakyat yang megah dengan konsep green building.

BACA JUGA:Tuntaskan Pembangunan Jalan di Desa Air Petai, Usman Purba, Anggota DPRD BU Ini Alokasikan Anggaran Pokir

BACA JUGA:Dewan Dorong Kepemimpinan Arie Sumarno Bisa Rampungkan Konflik Sektor Agraria

“Bangunan Pasar Purwodadi yang diserahkan ini sangat membanggakan bagi pemerintah daerah dan masyarakat karena termasuk pasar yang terbesar yang ada di Provinsi Bengkulu.

 Pemerintah Daerah berharap pembangunan ini nantinya akan mendorong pemulihan ekonomi masyarakat sekitarnya dan memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal." ucap Bupati. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan