RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Saat ini smartphone sudah menjadi barang yang tidak terpisahkan dalam hidup.
Jari kelingking merupakan bagian tubuh yang paling berpengaruh saat memegang smartphone, tablet, atau pengontrol video game.
Menggunakan smartphone dapat berdampak pada pergelangan tangan akibat memegangnya terus-menerus.
Jika Anda menghabiskan banyak waktu menggenggam smartphone, kamu bisa mengalami kondisi yang dinamakan smartphone finger.
BACA JUGA:Wadidaw! Hp Google Pixel 9 Pro Fold Menghadirkan 7 Fitur Baru dan Terbaik, Simak Penjelasannya
1. Apa itu smartphone finger?
Pada tangan terdiri dari tulang, otot dan tendon yang menghubungkan tulang dengan otot.
Dimana tendon sendiri berfungsi untuk menekuk jari disebut tendon fleksor, sedangkan otot yang berfungsi untuk meluruskan jari disebut ekstensor.
Saat otot-otot di jari Anda perlu melakukan suatu gerakan, seperti memilih sesuatu di smartphone, tendon ini berkontraksi dan memanjang.
Namun gerakan berulang dapat melelahkan tendon ini, mengakibatkan cedera pada tendon serta rasa sakit dan peradangan.
BACA JUGA:Kenali ! Ini 7 Tips Atau Cara Merawat Charger HP, Supaya Awet Hingga Bertahun-Tahun
BACA JUGA:Jangan Asal-Asalan! Ternyata Ini Bahaya Menggunakan Charger HP Palsu, Baca No 3
Yang mana peradangan inilah yang disebut dengan smartphone finger atau tendinitis.
Smartphone finger juga dapat terjadi akibat tekanan konstan pada sendi kelingking saat memegang smartphone.