Akan tetapi, juga bisa meningkatkan risiko tumor kulit, saat kamu stres, sistem imun tubuh melemah.Ketika imun tubuhmu melemah, maka kemampuannya untuk melawan sel-sel abnormal pun menurun.
Bahkan tak berhenti di situ saja, stres juga meningkatkan peradangan pada area dekat tumor, termasuk pada kulit, dampaknya, terjadi percepatan perkembangan dan penyebaran sel-sel tumor atau kanker.
Menyebabkan Luka sulit sembuh
Di sisi lain, stres juga mempengaruhi kemampuan tubuh untuk menyembuhkan luka, lho.
BACA JUGA:Yuk Terapkan ! Pahami Cara Praktik Mindfulness Dan Manfaatnya Untuk Kesehatan Mental Anda
BACA JUGA:Kenali Dampak Negatif Dari Sering Membentak Anak Terhadap Kesehatan Mental Anak Tersebut
Padahal saat kamu stres, tubuh memproduksi hormon kortisol yang tinggi, hormon ini dapat menghambat proses penyembuhan luka di kulit.
Hal ini berakibat, luka kecil sekalipun bisa membutuhkan waktu lebih lama untuk sembuh, hal ini tentunya bisa jadi masalah besar jika kamu memiliki luka yang cukup parah.
Tentu ngeri, bukan? Faktanya stres memang tidak bisa dihindari sepenuhnya dalam kehidupan sehari-hari, namun, dampaknya terhadap kulit perlu menjadi perhatian.
Pasalnya dari dermatitis atopik hingga luka yang sulit sembuh, efek buruk stres pada kulit sangat nyata dan merugikan.
BACA JUGA:Bikin Level Stres Tetap Terjaga, Inilah Manfaat Terapi Warna untuk Kesehatan Mental
Maka dari itu, penting untuk mengelola stres dengan baik agar kulit tetap sehat dan terawat, mulai dari teknik relaksasi, meditasi, hingga berolahraga dapat membantu menjaga kondisi kulitmu tetap optimal. Lalu jangan biarkan stres menjadi penghalang bagi kulit cantikmu! (*)