Banner Dempo - kenedi

Pastikan Pelayanan Publik Optimal, dan Bantuan Tepat Sasaran

Gubernur Rohidin Mersyah saat menyerahkan berbagai bantuan untuk masyarakat-Radar Utara/ Doni Aftarizal -

BENGKULU RU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu memastikan untuk terus memberikan pelayanan publik secara optimal, dan bantuan yang diserahkan pada masyarakat tepat sasaran.

Demikian ditegaskan Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah saat melakukan kunjungan kerja ke berbagai daerah dalam wilayah Provinsi Bengkulu.

"Seiring dengan memastikan komitmen itu, saya tekankan bentul pada masyarakat untuk tetap menjaga kekompakan dan stabilitas di daerah," ungkap Gubernur Rohidin.

Menurut Rohidin, kehadirannya di tengah-tengah masyarakat, salah satunya memang bertujuan untuk memastikan program pemerintah benar-benar sampai kepada masyarakat. 

BACA JUGA:Proyek Gedung Mall Pelayanan Publik Mukomuko Ditunda

BACA JUGA:Ombudsman Disebut Berperan Dalam Perbaikan Pelayanan Publik

"Saya juga berharap masyarakat dapat memanfaatkan program-program ini dengan baik, sehingga apa yang ditargetkan pemerintah seperti terwujudnya peningkatan kesejahteraan bersama dapat tercapai," kata Rohidin.

Disisi lain, Rohidin juga mengapresiasi partisipasi masyarakat, yang telah berperan aktif dalam mendukung program-program pemerintah. 

"Partisipasi masyarakat adalah kunci keberhasilan berbagai program yang telah kita rancang. Maka dari itu kita berharap masyarakat dapat terus berperan, terutama mendukung pembangunan daerah," harap Rohidin.

Sementara itu, salah seorang warga, Sri Rahayu menyatakan, berbagai manfaat program yang dicanangkan Pemprov Bengkulu, telah dirasakannya bersama masyarakat lainnya.

BACA JUGA:PKS Data Kependudukan Untuk Pelayanan Publik Berkualitas

BACA JUGA:Mall Pelayanan Publik Berikan Kemudahan Untuk Masyarakat Mukomuko

"Seperti program BPJS gratis, yang telah memberikan dampak signifikan bagi kesejahteraan masyarakat. Apalagi bagi kami yang tergolong masyarakat kurang mampu, program ini sangat meringankan beban kami," beber Sri.

Senada juga disampaikan Wati, program listrik gratis, penyerahan alat mesin pertanian (alsintan) gratis, Kartu Bengkulu Sejahtera, dan berbagai program lainnya yang sangat membantu masyarakat kurang mampu. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan