190 CJH BU Ikut Manasik, Daftar Tunggu Haji 21 Tahun: Setoran Awal Capai Rp100 Miliar

190 CJH BU Ikut Manasik, Daftar Tunggu Haji 21 Tahun: Setoran Awal Capai Rp100 Miliar-Radar Utara / Abdurrahman Wachid-

Ini Pesan Bupati Pesan Bupati Arie

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Haji, adalah salah satu ibadah wajib dalam islam yang disyariatkan oleh Nabi Besar Muhammad SAW, bagi yang mampu.

Namun perlu digarisbawahi, bahwa haji memiliki konsep dan tuntunan yang tidak boleh ditinggalkan saat proses pelaksanaanya.

Maka penting dilakukan proses manasik haji terlebih dahulu untuk orang yang ingin berhaji. Manasik haji artinya apa?, Manasik haji adalah bentuk latihan untuk calon jemaah haji sebelum berangkat haji ke Baitullah.

Dan itu, wajib bagi Kementerian Agama untuk melaksanakannya disetiap tahunnya. 

BACA JUGA:Pastikan Kesiapan CJH, Kemenag Mukomuko Gelar Bimbingan Manasik Haji

BACA JUGA:Kemenag Mukomuko Minta CJH Jaga Kesehatan Sebelum Keberangkatan Haji

Tahun haji 1446 Hijriah/2025 Masehi, sebanyak 190 orang calon jemaah haji asal Kabupaten Bengkulu Utara, mengikuti rangkaian Manasik Haji yang digelar oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara dan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara pada hari Rabu, 16 April 2025.

Kemudian, Mengapa perlu manasik haji?, karena melalui Manasik Haji, calon jemaah haji akan mendapatkan pembekalan pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanaan syariat islam yang kelima ini sesuai sunnah nabi Muhammad SAW.

Selain itu, Mengapa perlu manasik haji?. manasik haji ini merupakan latihan fisik yang akan dilakoni para calon jemaah haji di tanah suci, meliputi berjalan, berlari kecil, beristirahat dan juga untuk membantu kesiapan mental para calon jemaah haji dalam menghadapi tantangan selama berhaji.

Dibuka secara langsung oleh Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE., M.AP., dan disaksikan seluruh jajaran Forum Komuninasi Pimpinan Daerah Bengkulu Utara. Manasik Haji dimana?, terpantau dipusatkan di Masjid Agung Arga Makmur, Bengkulu Utara.

BACA JUGA:21 CJH Asal Mukomuko Menunda Keberangkatan Haji Tahun 2025

BACA JUGA:Harap Bersabar, Daftar Tunggu Keberangkatan Haji Mukomuko Capai 24 Tahun

Dalam sambutannya, Bupati Arie memberikan arahan kepada calon jemaah haji, agar benar-benar memperhatikan kesehatan masing-masing demi kelancaran haji yang akan diikutinya pada tahun ini.

"Kepada seluruh jemaah calon haji, yang akan mengikuti manasik haji hari ini, agar terus menjaga kesehatannya hingga waktu keberangkatan hajinya masing-masing,"ujar Arie Septia Adinata, pada hari Rabu, 16 April 2025.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan