Pengamat Soroti Kemajuan Hubungan Kabupaten dan Provinsi di Bengkulu

Pengamat Politik Universitas Bengkulu, Dr Sugeng Suharto-ANTARA FOTO-
Dosen pengampu mata kuliah Kebijakan Publik ini, menegaskan, salah satu hal prinsip kemajuan di sejumlah daerah bahkan negara, karena diperkuat oleh spirit pemerintahan yang tidak hanya pro investasi, tapi juga pro iklim dan lingkungan.
Selain itu, lanjut dia, ditopang dengan sistem yang berkepastian hukum dan kepastian investasi yang dipadu dengan iklim birokrasi yang melayani dan transparan serta jauh dari potensi praktik korupsi.
BACA JUGA:Wujudkan Kemajuan Daerah, DPRD BU Dorong Percepatan Pembangunan Desa
BACA JUGA:APJI Bengkulu Diminta Berperan Dorong Kemajuan Pengusaha Kuliner Lokal
"Karena sudah menjadi rahasia umum, percepatan pembangunan sulit dicapai ketika hanya bertumpu pada fiskal dari pemerintah yakni Transfer ke Daerah (TKD) dari pusat. Maka diperlukan kolaborasi sektor swasta. Tapi masuknya swasta, tidak dapat serta merta. Swasta memerlukan kepastian hukum, respon cepat terukur, dipadu dengan kebijakan pendukung yang juga relevan," ujarnya.
"Maka iklim investasi ini sangat penting dimengerti dan dipahami pemangku kebijakan," tandasnya. (bep)