Raflesia Kemumu Mekar Sempurna, Jangan Ketinggalan Hanya Ada Sekali di 2025

Rafflesia Kemumuensis-Radar Utara/Abdurrahman Wachid-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Salah satu puspa langka, spesies bunga terbesar didunia ini kembali mekar di area wisata palak siring kemumu, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Ya, salah satu puspa lagka ini akrab dengan sebutan bunga raflesia, lantaran tumbuh di area kelurahan kemumu, maka spesies bunga yang tumbuh dan berkembang di area itu dinamakan raflesia kemumuensis. 

Triyono, Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Argatirta, yang merupakan pengelola kawasan wisata palak siring kemumu ini mengungkapkan bahwa, satu bunga raflesia kemumuensis ini bakal mekar sempurna pada esok hari Selasa, 21 Januari 2025.

"Mas, raflesia mekar sempurna besok, (Selasa, 21 Januari 2025, red),"ucap Triyono kepada RU, pada hari Senin, 20 Januari 2025, sore.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Momen Langka Raflesia

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Habitat Raflesia, Bunga Terbesar Nomor 1 Di Dunia. Mekar Tanpa Batang & Akar...

Ia juga mengatakan bahwa, bunga raflesias setelah mekar sempurna hanya mampu bertahan paling lama selama tujuh hari.

Setelah hari kedepalan dan seterusnya, lanjut Triyono, bunga itu mulai mengeluarkan bintik hitam yang selanjutnya membusuk dengan sendirinya.

"Paling-paling, kuat hanya seminggu, setelah itu sudah nggak bagus lagi,"sambungnya.

Dirinya mengatakan bahwa, mekarnya bunga kali ini adalah kali pertama pula yang mekar di tahun 2025.

BACA JUGA:BREAKING NEWS : Bunga Terbesar Sejagad: Raflesia, Mekar Lagi di Palak Siring Kemumu

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Momen Langka Raflesia

Bahkan, diprediksi bunga yang bakal merak esok hari ini, adalah bunga satu-satunya yang mekar di sepanjang tahun 2025 ini.

Menurut Triyono, beberapa bonggol-bonggol di area habitat reflesia yang barada di spot 1 dan spot 2 masih sangat kecil-kecil, sehingga kemungkinan kecil bakal mekar lagi di tahun 2025 ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan