BENGKULU RU - Usan mendaftarkan diri sebagai Pasangan Calon (Paslon) walikota dan wakil walikota ke KPU Kota Bengkulu, H. Benny Suharto-Farizal menggelar deklarasi, Kamis 29 Agustus 2024.
Dalam deklarasi yang didampingi partai politik (Parpol) pengusung dan pendukung serta dihadiri ribuan massa, Benny-Farizal memaparkan program unggulannya untuk menjadikan Kota Bengkulu lebih baik.
"Kita berkomitmen untuk membawa perubahan signifikan bagi Kota Bengkulu jika terpilih sebagai Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu," ungkap Benny.
Dirinya, lanjut Benny, bersama Farizal, optimistis mampu merealisasikan visi dan misi yang telah mereka rancang. Setidaknya ada tiga poin program yang kita canangkan.
BACA JUGA:4 Bapaslon Pilwakot Telah Mendaftar ke KPU Kota Bengkulu
BACA JUGA:Daftar Pilwakot, Dedy-Agi: Bangun Kota Bengkulu Hingga Jadi Kota Juara
"Pertama uang duka sebesar Rp 2 juta setiap Kepala Keluarga (KK), ketika ada anggota keluarganya yang meninggal dunia. Uang duka ini tentunya tanpa memandang status sosial," kata Benny.
Kemudian, sambung Benny, kondisi infrastruktur pendidikan di Kota Bengkulu yang membutuhkan. Sehingga dirinya bakal merehabilitasi bangunan SD dan SMP yang usianya sudah di atas 30 tahun.
"Kita juga bakal menggratiskan layanan BPJS untuk seluruh masyarakat Kota Bengkulu tanpa terkecuali. Karena kesehatan adalah hak dasar yang harus dipenuhi pemerintah," papar Benny.
Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Bengkulu, Antonio Imanda, S.Sos, M.Si mengatakan, selaku salah satu parpol pengusung, pihaknya bakal all out untuk memenangkan Paslon Benny-Farizal.
BACA JUGA:Sukatno, Profesional yang Sempat Datangkan Presiden Itu, Maju Pilwakot Bengkulu
BACA JUGA:Dani-Sukatno Kantongi B1-KWK PKB Untuk Pilwakot, PKS Menyusul
"Karena kita meyakini, ditangan keduanya maka kedepan Kota Bengkulu dapat lebih maju lagi. Ini bisa kita lihat dari visi dan misi serta program yang telah dicanangkan Benny-Farizal," ujar Manda.
Lebih lanjut Manda menyampaikan, sebagai langkah awal untuk memenangkan Benny-Farizal, pihaknya antar parpol pengusung dan pendukung, bakal menggelar konsolidasi terlebih dahulu dengan Benny-Farizal.
"Konsolidasi awal memang sudah kita lakukan, tapi sama-sama kita ketahui untuk B1-KWK dari Partai Golkar belum lama diterbitkan DPP. Jadi kita perlu melakukan konsolidasi pemenangan secara mendalam dulu," singkat Manda. (tux)