Ada Ratusan Formasi SLTA Sederajat di Kemenkeu, Pelamar Bisa Cek Dulu Calon Lawan, Ini Link Formasinya

Jumat 23 Aug 2024 - 20:38 WIB
Reporter : Benny Siswanto
Editor : Ependi

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Rekrutmen CPNS tahun 2024 ini, menjadi kesempatan terbuka untuk pencari kerja di kanal-kanal layanan publik. Salah satunya di Kementerian Keuangan (Kemenkeu). 

Kementerian tempat bertugasnya Menkeu, sekaligus Bendahara Negara, Sri Mulyani itu pada rekrutmen CPNS tahun ini menyediakan banyak lowongan yakni 1.230 formasi totalnya. 

Dipantau pada laman rekrutmen CPNS, Kemenkeu praktis menyuguhkan layanan yang terbilang paling beda dan relatif paling terbuka.  

Calon pelamar, tidak hanya bisa melongok alokasi jabatan serta penjabaran formasi yang bisa disesuaikan dengan kualifikasi pendidikan. 

BACA JUGA:CPNS 2024, 4 Formasi Khusus Disabilitas

BACA JUGA:Pejuang CPNS Wajib Tau! Situs Tempat Beli Materai Online CPNS 2024, Gak Pakai Ribet!

Pelamar formasi CPNS di lingkungan Kemenkeu bisa melihat peluang dari setiap formasi yang dibuka, sebelum menentukan sikap untuk mendaftarnya. 

Anda bisa menjujug link https://rekrutmen.kemenkeu.go.id/beranda, lebih dulu untuk mempelajari peta pertarungan lowongan kerja yang dikenal ASN di lingkungan kementerian ini memiliki salary tinggi. 

Begitu membuka laman perekrutan, Anda akan dapat melihat alokasi jabatan. Total formasi yang dibuka kemenkeu tahun ini, lowongan yang dibuka terbagi mulai dari jabatan Pengelola Keprotokolan sampai dengan 65 jenis jabatan lainnya. 

Seperti contoh, untuk lowongan jabatan di atas, disyaratkan memiliki kualifikasi pendidikan D-III BAHASA INGGRIS / D-III BAHASA MANDARIN / D-III BAHASA JEPANG / D-III BAHASA JERMAN / D-III BAHASA KOREA / D-III BAHASA PERANCIS / D-III BAHASA ARAB / D-III BAHASA BELANDA. 

BACA JUGA:Pelajari Syarat Pendaftar CPNS 2024, Aturan yang Perlu Dipahami, Cara Daftarnya

BACA JUGA:Ada Penundaan Waktu Pendaftaran CPNS 2024

Penempatannya pada Direktorat Jenderal Pajak atau DJP dengan jenis formasi umum. Pada laman tersebut, diketahui per tanggal 23 Agustus 2024 Pukul 08:35:25 WIB, masih belum ada pendaftarnya, dari total 16 formasi yang dibuka.

Begitu seterusnya, sampai dengan jabatan ke-65 yang dibuka dengan penempatan Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC), dengan 10 formasi yang belum ada pendaftarnya pada periode tersebut.

Sejauh ini, baru Kementerian Keuangan yang memiliki sistem informasi perekrutan CPNS internalnya yang mestinya bisa dicontoh oleh intansi penyelenggaraan tes CPNS tahun ini. 

Kategori :