Desa Dipimpin Pj Kades, Harus Tunjukkan Kualitas

Selasa 18 Mar 2025 - 04:49 WIB
Reporter : Benny Siswanto
Editor : Ependi
Desa Dipimpin Pj Kades, Harus Tunjukkan Kualitas

Ada juga kades hasil Pilkades serentak yang tidak dapat melaksanakan tugasnya lantaran sakit dan akhirnya memilih mundur, seperti yang terjadi di Desa Sidodadi Kecamatan Arma Jaya. 

Pj kades yang sudah cukup lama juga terjadi di Desa Gardu Kecamatan Arma Jaya. Itu lantaran, kades terpilihnya harus dianulir berdasarkan putusan pengadilan, lantaran cacat hukum.

Rancang bangun kegiatan di desa, saduran daerah antara lain Permendes PDT Nomor 2 Tahun 2024 terkait dengan fokus penggunaan dana desa 2025.

BACA JUGA:Pagi Ini, 3 PJ Kades di Kecamatan Ketahun Jalani Pelantikan Perpanjangan Masa Jabatan

BACA JUGA:Henti Yarni, Amd Dilantik Sebagai PJ Kades Suka Negara, Begini Pesan Camat

Di Provinsi Bengkulu, kabupaten ini menjadi daerah dengan alokasi DD tertinggi tahun 2025. Rahmat menjelaskan, kepastian itu dituangkan dalam surat Nomor : S-116/PK/2024 tertanggal 19 September 2024. 

Adapun alokasi dana desa tahun 2025 nilainya sebesar Rp 69 triliun. Diketahui, Dana Desa Provinsi Bengkulu TA 2025 totalnya senilai Rp 1.036.861.150.000. Khusus untuk Kabupaten Bengkulu Utara nilainya sebesar Rp 171.843.906.000 yang akan ditebar kepada 215 desa. 

Lebih jauh, dana desa 2025, terus dia, masih fokus pada mendukung percepatan pengentasan kemiskinan. Itu artinya, lanjutan program-program lawas seperti pengentasan stunting, Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD dan fokus program strategis lainnya, menjadi fokus dana desa tahun 2025. 

"Untuk penerima BLT DD Tahun lalu jumlahnya sebanyak 4.588 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)," jelasnya. (**)

Kategori :