Cukupi Kebutuhan Air Bersih, TNI Bangun Sumur Bor Warga Lubuk Talang

Satgas TMMD Regional ke-119 Kodim 0428/Mukomuko bersama warga saat membuat sumur bor di Lubuk Talang Kecamatan Malin Deman Kabupaten Mukomuko.-Radar Utara/ Wahyudi -

MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Satgas TMMD Regional ke-119 Kodim 0428/Mukomuko. Membuatkan sumur bor bagi warga Desa Lubuk Talang, Kecamatan Malin Deman. 

Hal itu untuk mencukupi kebutuhan  air bersih bagi warga setempat. 

Komandan Kodim (Dandim) 0428/Mukomuko, Letkol Inf Andri Suratman melalui Pasi Teritorial, Kapten Inf Desmayantos mengatakan. Ketersediaan air bersih, selama ini sangat diharapkan  oleh masyarakat Desa Lubuk Talang. 

Dan hal itu wajar, sebab secara geografis. Wilayah Lubuk Talang berada di dataran tinggi. Jika terjadi kemarau panjang, warga setempat kesulitan mendapatkan air bersih.


Satgas TMMD Regional ke-119 Kodim 0428/Mukomuko bersama warga saat membuat sumur bor di Lubuk Talang Kecamatan Malin Deman Kabupaten Mukomuko.-Radar Utara/ Wahyudi -

BACA JUGA:Klaim Bupati, Pertumbuhan Ekonomi di Mukomuko Naik Menjadi 4,33 Persen

BACA JUGA:Pemkab Ajak Investor Bangun Listrik Tenaga Biomassa

"Melalui program TMMD ini. Maka kami membuat satu buah sumur bor untuk warga Desa Lubuk Talang. Dan pembuatan sumur bor ini, aksi nyata TNI yang hasilnya sangat dirasakan manfaatnya oleh warga," katanya.

Untuk pembuatan sumur bor ini, tidak hanya dilakukan oleh TNI. Namun bersama-sama masyarakat melalui gerakan gotong royong. 

Satgas TMMD sangat mengapresiasi kekompakan warga yang ikut serta mensukseskan program TMMD Regional ke-119 di Desa Lubuk Talang. 

Ditambahkan Desmayantos, pembuatan sumur bor ini tidak hanya menjadi sasaran fisik utama dalam program TMMD ke-119. Tetapi juga merupakan bagian dari Program TNI Manunggal Air Bersih (TMAB).

BACA JUGA:Produk Sambal Lokan Mukomuko Sudah Berlisensi Kemenkumham

BACA JUGA:Partai Gerindra Mulai Diincar Dua Calon Bupati Mukomuko

"Sumur bor ini kita bangun dengan tujuan untuk mengantisipasi kekurangan air bersih di desa tersebut. Dan sumur bor ini diharapkan dapat menjadi alternatif yang memadai bagi kebutuhan warga akan air bersih," harapnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan