Banner Dempo - kenedi

Bedah Buku Bengkulu Hebat, Upaya Tingkatkan Indeks Literasi

Gubernur Bengkulu Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah didampingi Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, H. Meri Sasdi, M.Pd saat menerima audiensi Kepala Perwakilan BI Bengkulu, Darjana.-Radar Utara/ Doni Aftarizal -

Ia menerangkan, dengan adanya acara bedah buku 'Bengkulu Hebat', dapat menciptakan lingkungan literasi yang lebih baik di tengah-tengah masyarakat Bengkulu. 

"Kita dari perpustakaan daerah tentunya menjadi garda terdepan dalam upaya meningkatkan literasi, dan kegiatan ini menjadi momentum untuk lebih mengakrabi masyarakat dengan buku-buku lokal yang mencerminkan identitas dan potensi daerah," tegas Meri Sasdi.

BACA JUGA: Pemilu 2024 di Bengkulu Berjalan Kondusif

BACA JUGA: ASN Diminta Terbit Lapor SPT Tahunan

Lebih lanjut Meri Sasdi menyampaikan, DPK Provinsi Bengkulu siap untuk mendukung kegiatan literasi semacam ini, dengan menyediakan akses yang lebih baik terhadap koleksi buku-buku yang relevan. 

"Kita pastikan bakal bekerja sama dengan pihak terkait untuk memastikan bahwa buku-buku yang menjadi fokus bedah ini tersedia di perpustakaan-propustakaan daerah. Sehingga, masyarakat bisa mengakses dan memanfaatkannya untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan," demikian Meri Sasdi. (prw)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan