Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara. Ini Persiapan PPK...

Rapat pleno terbuka hasil pemungutan suara di TPS bakal digelar oleh PPK di setiap kecamatan setelah seluruh logistik kembali di gudang PPK-Radar Utara/ Sigit Haryanto-

Pleno dapat dilaksanakan kata Waskito, ketika seluruh logistik dan hasil rekapitulasi dari tingkat KPPS sudah kembali ke PPK. 

"Pleno hanya akan dilakukan di tingkat kecamatan," tegas Waskito.

Proses penghitungan yang berlangsung di tingkat KPPS, kata Waskito, hanya bersifat rekapitulasi. 

"Penghitungan di KPPS hanya rekapitulasi, bukan pleno," pungkasnya.

BACA JUGA: APBD Tersendat, Serapan Anggaran Kecamatan dan ADD TA 2024 Macet

BACA JUGA: PPK Plenokan Hasil Perolehan Suara Pemilu 2024. Ini Langkah KPU...

Ditegaskan Waskito, setelah hasil rekapitulasi di KPPS tuntas. Maka seluruh logistik di tingkat KPPS harus segera bergeser ke PPK. 

Waskito memastikan, tidak ada celah logistik Pemilu untuk menginap di PPS. 

"Setelah hasil rekapitulasi keluar, logistik harus segera kembali ke PPK. Tidak ada cela logistik menginap di PPS. Setelah semua logistik dari PPS kembali ke PPK, maka pleno tingkat kecamatan akan dilaksanakan," demikian Waskito.

- Logistik Pemilu 2024 dari PPS ditargetkan tiba di gudang PPK, termasuk dari TPS sulit

BACA JUGA: Musim Hujan, KPU Khawatirkan Kesehatan Penyelenggara Pemilu

BACA JUGA: Pemkab Bentuk Tim Pengawasan Perda, Saksi Tipiring Bakal Dijalankan

Sementara itu, Ketua PPK Kecamatan Napal Putih, Bambang Abdu Mutalib, M.Pd menargetkan. Seluruh logistik Pemilu 2024 dari masing-masing PPS di wilayah kerjanya pada Kamis, 15 Februari 2024, bisa ditarik kembali ke gudang PPK.

Penarikan logistik Pemilu dari PPS, berlaku kepada seluruh logistik yang berada di TPS mudah maupun TPS sulit.

"Termasuk logistik di TPS sulit seperti Lebong Tandai, juga kita usahakan hari ini (Kamis) kembali ke gudang PPK," ujar Bambang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan