Istana Kuning, Jejak Kerajaan Islam di Kalimantan Tengah
Instana Kuning di Kotawaringin, Kalimantan Tengah. Peninggalan penting yang menandai perkembangan budaya dan kerajaan Islam di Kalimantan Tengah.- Mia Cisa/ Wiki Common-
BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Siap Hadapi Dampak El Nino, Suhu Panas Menyengat
Balai Pahaderan menyerupai aula, sedangkan Keraton Dalam Kuning sempat menjadi tempat tinggal raja.
Bagian lain istana yang gak kalah menarik yakni ukiran pada tiang istana bermotif daun, bunga teratai, dan pakis di guci atau belanga. Masing-masing motif memiliki makna tersendiri, seperti guci yang menjadi simbol hati.
Selain semua yang digambarkan di atas, di bagian dalam istana terlihat lowong karena tidak ada banyak barang atau perabotan di dalamnya.
Namun demikian, masih ada beberapa foto lawas yang menunjukkan penampilan para raja dan pangeran Kerajaan Kutaringin di masa lalu.
BACA JUGA: Hilirisasi Tepat, Tuai Hasil Positif
BACA JUGA: Pajak Kolaborasi Banyak Pihak
Setelah menjelajahi istana peninggalan Kerajaan Islam di Kotawaringin Barat, wisata ke Kalimantan Tengah itu akan terasa lebih lengkap bila wisatawan bisa menyediakan waktu untuk sejumlah destinasi lainnya.
Salah satunya Taman Nasional Tanjung Puting adalah salah satu tempat wisata terbaik di Pangkalan Bun. Taman nasional ini memiliki keunikan karena merupakan habitat yang dilindungi dari spesies orangutan terakhir di dunia.
Selain itu, di lokasi itu terdapat pusat rehabilitasi orang-utan.
Berikutnya di seputaran kota itu, wisatawan bisa menikmati Kebun Raya Pangkalan Bun, pantai Pulau Kecil, Pedepokan Dayak Pangkalan Bun, Danau Sembuluh, Bukit Seuleukur, dan Situs Batu Hampar.
Sumber : Indonesia.go.id