Gerakan Pangan Murah, Bupati Arie: Antisipasi Permainan Harga Oknum Tak Bertanggungjawab, Ini Daftar Harganya

Gerakan Pangan Murah, Bupati Arie: Antisipasi Permainan Harga Oknum Tak Bertanggungjawab, Ini Daftar Harganya-Radar Utara / Abdurrahman Wachid-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Biasanya harga bahan pokok di pasaran di momen hari besar termasuk pada saat bulan Ramadhan terutama menjelang hari raya Idul Fitri mengalami fluktuasi yang sangat luar biasa.

Kondisi semisal tentu sangatlah berdampak langsung terhadap seluruh masyarakat, mengikat pula soal isi dompet.

Jelas saja, kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, cabai, gula pasir adalah kebutuhan wajib seluruh masyarakat.

Pantauan RU, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) melakukan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) pertama kalinya untuk tahun 2025, dipusatkan di depan kantor DKP pada hari Jumat, 14 Maret 2025.

BACA JUGA:Gebyar Pasar Murah, Bupati Pastikan Ketersediaan Pangan Murah Untuk Masyarakat Terpenuhi

BACA JUGA:Hari Ini dan Besok, DKP Gelar Gerakan Pangan Murah (GPM)

Dalam sambutannya, Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE., M.AP., menuturkan bahwa telah tepat sekali bahwa agenda GPM ini adalah jawaban untuk menjaga stabilitas bahan pokok di pasaran, termasuk ketersediaan barang di daerah.

 Ia juga berpesan, alangkah baiknya jika lokasi GPM yang dilakukan tidak hanya dilakukan di satu titik saja, melainkan bisa dilakukan di beberapa kecamatan yang memiliki pusat perbelanjaan.

"Tentunya, langkah GPM ini sangat bagus untuk menjaga stabilitas harga pangan di daerah, namun dampaknya harus diperluas kembali, tidak hanya di satu titik saja, dan dilakukan secara serentak,"ucap Bupati Arie Septia Adinata, SE., M.AP.,

Lebih teknis, kata dia, H-seminggu hari raya, sudah kembali mulai rawan terjadi permainan harga, terang saja, pada saat itulah pemerintah harus kembali hadir di tengah-tengah masyarakat, melalui GPM.

BACA JUGA:Sukses Gelar Operasi Pangan Murah, Minggu Depan Lanjut Gelar GPM

BACA JUGA:Terjemahkan Visi-Misi 100 Hari Kerja Bupati dan Wabup, DKP Gelar Operasi Pasar Pangan Murah

Perihal strategi stabilitas harga bahan pokok di pasar, Bupati Arie juga berujar bahwa ia beberapa waktu lalu telah berkoordinasi dan memerintahkan Kepala Dinas Perdagangan untuk setiap hari mengecek dan mencatat harga kebutuhan pokok di pasar.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Sabani, SH., dalam kesempatan itu, langsung menanggapi arahan dan perintah dari Bupati, bahwa H-seminggu hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 ini akan kembali melakukan GPM sesuai arahan dan perintah Bupati.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan