Temukan Manfaat Daun Beluntas Bagi Kesehatan Tubuh Yang Jarang Diketahui

Taukah Anda Ternyata Daun Beluntas Menyimpan Berbagai Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh Kita.-Istimewa -
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Daun beluntas (Pluchea indica) adalah tanaman herbal yang telah digunakan sejak lama dalam pengobatan tradisional.
Tanaman ini memiliki aroma yang khas dan sering dimanfaatkan sebagai lalapan, teh herbal, atau campuran dalam jamu.
Daun beluntas mengandung beragam senyawa bioaktif yang dipercaya memiliki manfaat bagi kesehatan.
Berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa daun beluntas memiliki potensi untuk mendukung dan meningkatkan kesehatan.
Dibawah ini ada beberapa manfaat dari daun beluntas yang diantaranya antara lain;
BACA JUGA:Kenali 8 Manfaat Kesehatan dari Daun Brotowali untuk Tubuh
BACA JUGA:Cari Tau Manfaat Daun Rosemary Untuk Mengembalikan Ingatan Para Penderita Alzheimer
1. Meningkatkan selera makan
Senyawa aromatik yang terkandung dalam daun beluntas dapat merangsang produksi enzim pencernaan, sehingga membantu meningkatkan selera makan.
Manfaat ini sangat berguna bagi mereka yang mengalami penurunan nafsu makan akibat penyakit atau kondisi medis tertentu.
2. Membantu mengatasi gangguan pencernaan
Daun beluntas dipercaya memiliki kemampuan meredakan masalah pencernaan seperti perut kembung, mual, dan diare.
BACA JUGA:Kenali Jenis dan Manfaat Kesehatan dari Daun Serta Bunga Cempaka untuk Tubuh