Yuk Kuliah Gratis S2-S3 di AS Lewat Beasiswa Fulbright 2025

American Indonesian Exchange Foundation (Aminef) menyalurkan beasiswa Magister (S2) dan Doktoral (S3) bersifat merit-based dan dibiayai oleh Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS). -AMINEF-
BACA JUGA:Daftar Yuk Beasiswa CCI Aminef 2025 ke Amerika Serikat
BACA JUGA:Yuk Gercep Daftar, Ada Beasiswa Garuda ACE 2025
6. Menunjukkan kemampuan untuk menyelesaikan studi baik S2 maupun S3 secara penuh waktu di AS.
7. Menunjukkan komitmen kuat untuk kembali ke Indonesia setelah menyelesaikan seluruh studi.
8. Bersedia untuk bekerja setidaknya 5 tahun sebelum pensiun setelah menyelesaikan program beasiswa.
Terdapat pula sejumlah syarat khusus bagi pelamar beasiswa S2 yaitu harus memiliki gelar S1, Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,0 dari skala 4,0.
BACA JUGA:Dituding Dipolitisasi, Tahun Ini Dewi Coryati Bawa 33 ribu Beasiswa PIP ke Bengkulu
BACA JUGA:7 Alumni SMAN 15 Bengkulu Utara Dapat Beasiswa Kelapa Sawit dari DPDPKS
Memiliki skor TOEFL ITP minimal 550, TOEFL IBT minimal 80, IELTS minimal 6,5, atau Duolingo minimal 125. Sedangkan persyaratan khusus bagi pelamar beasiswa S3 yakni mengantongi gelar S2, IPK minimal 3,0 dari skala 4,0.
Pelamar beasiswa S3 juga harus memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang sangat baik yang dibuktikan dengan skor EFL ITP minimal 575, TOEFL IBT minimal 90, IELTS minimal 7.0, atau Duolingo minimal 135. Selain itu pelamar juga harus bersedia untuk mengambil atau kembali ke posisi akademis setelah menyelesaikan studi.
Setelah seluruh persyaratan terpenuhi dan dokumen telah dipersiapkan, maka pelamar wajib mengikuti prosedur pendaftaran beasiswa Fulbright 2025. Pelamar harus mengakses website pendaftaran daring yang beralamat di https://stu.aminef.or.id/grantee/. Lengkapi pula dokumen data diri yang telah disiapkan sebelumya. Unggah seluruh dokumen yang diminta. Terakhir, jika seluruh formulir selesai diisi, maka langah selanjutnya adalah mengirimkan seluruh data yang diminta secara daring.
BACA JUGA:Beasiswa Daerah, Ini 40 Rencana Prioritas Kerja Calon Tunggal Bengkulu Utara
BACA JUGA:Pelindo Kucurkan Rp 20 Juta Dalam Program Beasiswa Juara
Berikut ini adalah jadwal lengkap dari tahapan-tahapan dalam proses penjaringan hingga lulus tes.
1. Batas pendaftaran: 15 Februari 2025