RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Dalam bahasa Korea daun ini dikenal juga dengan nama Kkaennip, yang telah memiliki sejarah panjang dalam pengobatan tradisional Asia, terutama di Korea, Jepang, dan China.
Selain itu, tanaman ini telah digunakan selama ribuan tahun sebagai bahan obat dan rempah-rempah, serta sebagai bahan tambahan dalam berbagai hidangan kuliner.
Apalagi di Korea, daun perilla sering dimanfaatkan dalam masakan sehari-hari, sementara di Jepang, tanaman ini dikenal dengan nama Shiso dan digunakan dalam sushi serta sebagai garnish.
Dilihat secara botani, daun perilla berasal dari keluarga Lamiaceae dan memiliki varietas yang berbeda, termasuk perilla hijau dan perilla ungu.
BACA JUGA:Ini Dia 13 Manfaat dari Mengkonsumsi Coklat untuk Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Temukan, Manfaat Tinta Cumi-cumi Bagi Kesehatan Yang Jarang Diketahui
Disamping itu, tanaman ini tumbuh dengan baik di iklim subtropis hingga sedang dan memiliki aroma khas yang kuat.
Ternyata penggunaannya selain dalam masakan, daun perilla juga dihargai karena manfaat kesehatan yang beragam, seperti antioksidan dan sifat anti-inflamasi.
Lama kelamaan, daun perilla telah menyebar ke berbagai belahan dunia dan dikenal karena kemampuannya dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan.
Nah, dibawah ini adalah beberapa manfaat utama dari daun perilla:
BACA JUGA:Wajib Diketahui, Bahaya Minum, Minuman Berenergi Bagi Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Yuk Cari Tahu, Manfaat Spearmint Bagi Kesehatan Tubuh Kita
1. Membantu Melawan Bakteri
Manfaat yang pertama yakni karena memiliki sifat antimikroba yang efektif melawan bakteri penyebab gigi berlubang serta dapat mematikan racun dari bakteri Staphylococcus aureus yang umum ditemukan di kulit dan hidung.
2. Membantu Menyehatkan Pencernaan