
RADARUTARA.BACAKORAN.CO- Berbuka puasa adalah momen yang paling dinantikan setelah menahan lapar dan haus sepanjang hari.
Namun, sering kali kita tergoda untuk langsung mengonsumsi makanan berlemak, gorengan, atau minuman manis secara berlebihan, yang justru bisa membuat tubuh terasa lemas dan kurang nyaman.
Padahal, memilih makanan yang sehat dan bergizi saat berbuka sangat penting untuk menjaga energi dan kesehatan selama menjalani puasa Ramadan.
Menurut On Manorama, ada beberapa jenis makanan yang baik dikonsumsi saat berbuka.
BACA JUGA:Simpel Banget! Inilah 5 Resep Olahan Pisang untuk Buka Puasa, Manis, Lezat, dan Praktis!
BACA JUGA:Ini Dia Sederet Manfaat Kesehatan dari Minum Air Lemon Campur Madu Pada Saat Berbuka Puasa
Selain memberikan rasa kenyang, makanan ini juga dapat membantu mengembalikan energi yang hilang setelah seharian berpuasa.
Lantas, apa saja makanan yang direkomendasikan untuk berbuka puasa?
Simak penjelasannya berikut ini!
1. Kurma
Kurma menjadi pilihan ideal untuk berbuka puasa. Buah kecil ini mengandung gula alami yang dapat dengan cepat memulihkan energi setelah seharian menahan lapar dan haus.
Selain itu, kurma juga kaya akan serat, magnesium, dan kalium, yang bermanfaat bagi kesehatan pencernaan serta jantung.
Disarankan untuk mengonsumsi 2-3 butir kurma saat berbuka sebelum melanjutkan dengan makanan sehat lainnya.