Ide Bung Karno pada Karya Arsitektur Bangunan Bersejarah Indonesia
Masjid Istiqlal dibangun berdasarkan inisiasi Bung Karno -Shutterstock/Nuzul Azwir-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Selama ini mungkin Sobat Parekraf hanya mengenal Ir. Soekarno atau Bung Karno sebagai Presiden pertama di Indonesia.
Padahal, selain memiliki peran penting dalam kemerdekaan Indonesia, Bung Karno juga dikenal sebagai arsitek atau perancang bangunan andal. Hal ini dibuktikan dari banyaknya bangunan bersejarah yang lahir berkat inisiasi Bung Karno.
Sebelum memulai karier sebagai arsitek, Bung Karno merupakan insinyur muda lulusan Technische Hogeschool, atau saat ini dikenal sebagai Institut Teknologi Bandung (ITB).
Setelah lulus, Bung Karno bersama temannya mendirikan biro arsitek. Selama menjadi arsitek, Bung Karno telah membangun banyak bangunan di Kota Bandung, Jawa Barat.
BACA JUGA:Gedung Joang 45, Saksi Bisu Aksi Pemuda Pejuang Kemerdekaan
BACA JUGA:Bukit Menumbing Saksi Sejarah Perjuangan Bangsa
Beberapa di antaranya: deretan rumah tinggal di Jalan Kasim nomor 6, 8, dan 10, rumah tinggal di Jalan Kaca-kaca Wetan nomor 8, rumah di Jalan Dewi Sartika nomor 107, rumah di Jalan Pungkur (sekarang dikenal dengan Jalan A. Muis) nomor 196, rumah di Jalan Palasari nomor 5, rumah di Jalan pasir Koja nomor 25, rumah tinggal di Jalan Gatot Subroto nomor 17, masjid di dekat viaduk, serta sepasang bangunan di Jalan Gatot Subroto nomor 54 dan 56.
Selain bangunan rumah tinggal, Bung Karno juga menjadi inisiator dan berkontribusi dalam pembangunan berbagai bangunan bersejarah di Indonesia.
Bahkan, beberapa bangunan bersejarah yang diinisiasi oleh Bung Karno masih berdiri kokoh dan terawat dengan baik hingga saat ini.
Lantas, apa saja bangunan bersejarah yang lahir berkat ide-ide kreatif dari Bung Karno?
BACA JUGA:Rumah Pengasingan Soekarno dan Penciptaan Pancasila
BACA JUGA:Surabaya Bertransformasi dari ‘Kota Neraka’ Jadi Kota Wisata
Masjid Istiqlal
Nama Masjid Istiqlal sudah sangat populer sebagai salah satu destinasi wisata religi umat muslim.