30 Jam Pencarian, Korban Tenggelam Sungai Ketahun Ditemukan 4 Km Dari Lokasi
Suasana rumah duka korban tenggelam-Radar Utara/Ependi-
BACA JUGA:Berenang di Sungai Jelang Magrib, Pemuda Ini Hanyut dan Belum Ditemukan
Kabar ini menyebar luas hingga menggemparkan warga Napal Putih dan Ulok Kupai, sekitarnya.
Upaya pencarian dengan mengerahkan swadaya warga dibantu TNI/Polri pun, dilakukan secara maraton hingga selanjutnya, tim Basarnas bersama relawan, juga diterjunkan ke lokasi.
Penyisiran sepanjang aliran sungai Ketahun dilakukan dengan membagi sejumlah tim yang disebar ke pos pos yang telah ditentukan baik di daratan maupun di sungai.
Tak hanya menggunakan perahu karet, tim Basarnas bersama relawan dan warga, juga melakukan penyelaman ke sejumlah titik yang dicurigai.
BACA JUGA:Bertepatan HUT RI, Basarnas Turun Gunung, Sisiri Sungai Ketahun
BACA JUGA:Berenang di Sungai Jelang Magrib, Pemuda Ini Hanyut dan Belum Ditemukan
Pencarian ini membuahkan hasil, setelah dini hari tadi, warga menemukan korban terapung di aliran sungai Ketahun tepatnya di wilayah Desa Jabi atau sekitar 4 Km dari lokasi korban tenggelam. (*)