Meskipun DD Belum Cair, Pemdes Karya Jaya Tetap Tunaikan Penyaluran BLT-DD dan Honor Lembaga

Kades Karya Jaya menyalurkan BLT DD-Radar Utara/ Sigit Haryanto-

KETRINA.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pemdes Karya Jaya, Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS), Kabupaten Bengkulu Utara, menunjukan komitmen kuat dalam melayani masyarakat. 

Meskipun menghadapi kendala pencairan dana desa (DD) yang belum optimal, Pemdes tetap berhasil menyalurkan BLT-DD untuk periode tiga bulan sekaligus kepada 10 KPM.

Dalam proses penyaluran BLT-DD, ini setiap KPM menerima bantuan tunai sebesar Rp 900 ribu yang merupakan alokasi bulan Januari-Maret 2025. 

Diharapkan, penyaluran ini dapat meringankan beban ekonomi KPM, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok menjelang lebaran.

Kades Karya Jaya, Waskito, menyampaikan apresiasi kerja keras seluruh perangkat desa dan lembaga desa dalam mewujudkan program ini.

BACA JUGA:Pemdes Suka Medan Salurkan BLT-DD 3 Bulan dan Bayarkan Honor Kelembagaan Desa

BACA JUGA:Desa Gunung Payung Titik Nol Pembangunan Fisik DD TA 2025, Perdana Salurkan BLT-DD

"Kami memahami betul kondisi ekonomi masyarakat saat ini. Meskipun dana desa belum cair, kami tetap berupaya maksimal untuk menyalurkan BLT-DD kepada mereka yang berhak. Ini bentuk tanggung jawab kami sebagai pelayan masyarakat," ungkap Kades.

Selain BLT-DD, ditambahkan Kades, pihaknya juga berhasil membayarkan honor kepada seluruh lembaga desa.

 Pembayaran honor ini sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan kerja keras para lembaga dalam menjalankan tugas-tugas pemerintah dan pembangunan desa.

"Intinya, apa yang kita usahakan hari ini untuk masyarakat merupakan bentuk komitmen pemerintah desa dalam melayani masyarakat. 

BACA JUGA:Perdana di Kecamatan Napal Putih, Desa Air Tenang Salurkan BLT-DD 3 Bulan dan Bayar Honor Lembaga Desa

BACA JUGA:Rembuk Stunting Jelang Lebaran, Desa Bumi Harjo Salurkan BLT-DD 4 Bulan Sekaligus

Kami berharap, semoga BLT-DD dan honor lembaga yang kami salurkan saat, ini bisa memberi manfaat bagi mereka yang berhak menerimanya," demikian Kades. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan