Dugaan Asusila Oknum Guru, Hati Boleh Panas dan Kecewa, Tapi...
Kepala Dispendik Bengkulu Utara menggelar pertemuan di Balai Desa Suka Maju menyikapi kasus asusila oknum guru terhadap siswi SD, dua hari lalu. -Radar Utara/Ependi-
Meski begitu, Fahrudin belum mengungkap gamblang, langkah yang bakal dilakukan. Namun lebih masih mengumpulkan data dan keterangan, sebagai dasar dalam pengambilan keputusan, agar penyelenggaraan kerja pendidikan tidak terganggu.
Selain itu, kata dia, kehati-hatian pihaknya bersama dengan pihak berwenang, adalah menjadi psikis peseta didik serta satuan pendidikan di sana.
"Tentu pemerintah daerah akan bersikap. Tapi apa? saat ini masih dalam proses. Dan kami sangat berhati-hati, karena persoalan ini berkaitan dengan anak," ujarnya.
"Yang jelas, langkah direktif tidak akan lepas dari rel-rel regulasi yang berlaku," tegasnya. (*)