Ini Alasan, Kenapa Bantal dan Guling Harus Rutin Dijemur di Bawah Sinar Matahari
Ilustrasi : Menjemur bantal dan guling-Radar Utara-Menjemur bantal dan guling
RADAR UTARA - Zaman sekarang aktivitas menjemur bantal dan juga guling sudah ditinggalkan oleh sebagian masyarakat. Terutama bagi masyarakat yang tinggal di daerah perkotaan.
Padahal, sebagaimana diketahui bahwa kebiasaan zaman dahulu menjemur bantal dan guling itu memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Apalagi bagi orang-orang yang kondisi kamarnya lembap dan ditambah lagi dengan bantal dan guling yang jarang dijemur. Hal ini jika dibiarkan bisa menjadi sarang tungau atau kutu kasur untuk berkembang biak.
dr Saddam Ismail, mejelaskan bahwa hewan seperti tungau itu tidak dapat hidup pada suhu panas yang tinggi. Untuk itu, dengan menjemur bantal dan guling di bawah sinar matahari langsung. Dapat membantu membasmi tungau atau kutu tersebut.
"Tungau atau kutu kasur itu tidak bisa hidup jika cuacanya panas, minimal di atas 50 derajat celcius," tegas dr Sadam, dikutip dari kanal Youtube dr. Sadam Ismail pada Selasa, 02 Januari 2024.
Untuk idealnya, bantal dan guling itu dijemur langsung dibawah sinar matahari, sangat dianjurkan terkhusus bagi orang yang kamarnya menggunakan AC dan tidak terkena sinar matahari. Sebab dengan kondisi kamar seperti inilah yang membuatnya menjadi semakin lembap.
Jadi jika kondisi kamar lembap, jangankan tungau serta memudahkan jamur untuk berkembang. Dan bahkan jamur tersebut dapat mengeluarkan bau yang tidak sedap. Untuk itu, dianjurkan untuk rutin menjemur bantal dan guling agar bisa menghentikan pertumbuhan jamur.
BACA JUGA: Pakai Ini, Kutu Beras Auto Minggat
Karena bantal dan guling itu memang sering berkontak langsung dengan kulit. Oleh karena itu, tidak menutup kemungkinan akan ada bakteri atau debu yang dengan secara tidak disadari menempel di sana. Hal ini apabila dibiarkan maka bakteri dan kuman tersebut akan terus berkembang biak.
Lebih jauh lagi, dr. Sadam juga menjelaskan bahwa jika hal ini dibiarkan akan berdampak buruk bagi kesehatan. Seperti memicu munculnya berbagai penyakit kulit hingga asma.
"Jadi, jika dibiarkan besar kemungkinan kotoran dan bakteri akan menumpuk dan bisa menimbulkan masalah kesehatan seperti iritasi kulit, alergi, atau timbul asma," tegas dr. Sadam.
Dengan demikian, semakin panas atau teriknya sinar matahari maka akan semakin bagus pula untuk menghambat bakteri pada bantal dan guling. Serta tidak hanya bagus bagi kesehatan, jika bantal dan guling sering terkena keringat bentuknya pun akan berubah.
Untuk itu, dengan kita rutin menjemur bantal dan guling dibawah sinar matahari dapat membantu mengembalikan bentuk bantal dan guling agar kembali fluffy dan nyaman saat digunakan. (*)