Libur Lebaran, Wisatawan Luar Daerah Mendominasi Kunjungi MD Land

Pengunjung MD Land saat menikmati wahana permainan yang disajikan-Radar Utara / Doni Aftarizal-

BENGKULU RU - MD Land yang merupakan salah satu destinasi wisata pantai yang terletak di kawasan Tapak Paderi Kota Bengkulu, saat libur Lebaran 2025 lalu dibanjiri wisatawan.

Tercatat rata-rata 1.000 wisawatan per hari datang berkunjung ke destinasi wisata tersebut, dan didominasi wisatawan yang datang dari luar Provinsi Bengkulu.

Owner MD Land, Leticia mengatakan, saat libur Lebaran lalu, MD Land menjadi salah satu primadona bagi wisatawan untuk menikmati wisata pantai.

"Rata-rata setiap harinya 1.000 wisatawan yang datang, dan 80 persen diantaranya berasal dari Provinsi Jambi serta Sumatera Selatan (Sumsel). Selain itu juga ada wisatawan dari luar negeri," ungkap Leticia, Rabu 09 April 2025.

BACA JUGA:Pasca Libur Lebaran, Pelayanan Adminduk Kembali Normal

BACA JUGA:Kembalikan Berat Badan Anda Seperti Sebelum Puasa ! Ini Cara Diet Efektif Usai Libur Lebaran

Sisanya, lanjut Leticia, merupakan wisatawan atau pengunjung dari dalam Provinsi Bengkulu. Tentu tingkat kunjungan wisatawan ini, juga tidak lepas dari berbagai arena permainan yang disajikan.

"Jadi di MD Land ini pengunjung tidak hanya bisa menikmati wisata alam berupa pantai saja," ujar Leticia.

Tetapi, sambung Leticia, berbagai wahana seru juga ada. Seperti Rainbow Slide, Banana Boat, Donat Boat, Jetski, Bebek Air, Bombom Car, ATV, hingga Surfing bagi pecinta olahraga air. 

"Wahan permainan ini merupakan bagian inovasi kita, sehingga para pengunjung merasa puas dan ingin kembali," kata Leticia.

BACA JUGA:Semangat Tanpa Kendor ! Ikuti Tips Ampuh Kembali Kekantor Usai Libur Lebaran

BACA JUGA:Belasan Unit Sepeda Motor Masyarakat Dititipkan di Polsek Selama Libur Lebaran

Disisi lain, Leticia menyampaikan, saat libur Lebaran lalu, pihaknya juga melibatkan UMKM lokal berjualan di dalam kawasan MD Land.

"Upaya ini kita lakukan guna menumbuhkan perekonomian, terutama bagi para pelaku UMKM. Jadi cukup banyak kuliner yang kita sajikan, diantaranya seafood khas Bengkulu. Di sini juga kita menyediakan resort bagi wisatawan, yang jumlahnya sebanyak 14 unit," papar Leticia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan