Ada yang Tau Kenapa Ketupat Identik dengan Hari Raya Idul Fitri? Simak Penjelasannya Berikut Ini

Ilustrasi Ketupat-Free Malaysia Today/Reshna Reem Ganesan-

2. Bentuk segi empat ketupat

Bentuk dari segi empat ketupat akan melambangkan hati yang bersih setelah kita  menjalankan ibadah puasa sebulan penuh dan saling memaafkan.

3. Proses memasak ketupat

Proses dari memasak ketupat akan menggambarkan perjalanan spiritual manusia yang harus menghadapi berbagai ujian selama berpuasa sebulan penuh untuk mencapai kesucian diri.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Ini Tips Bikin Ketupat Khas Lebaran Agar Pulen dan Tidak Buyar

BACA JUGA:Biscoff Butter Cookies: Kue Kering Lebaran Unik dan Kekinian

4. Arti kata "ketupat" berasal dari "kupat" (Jawa: Ngaku lepat)

Arti dari ketupat ialah mengakui kesalahan, sejalan dengan makna Lebaran sebagai momen untuk kita saling memaafkan.

Ketupat Sebagai Lambang Kebersamaan

Hari raya idul fitri ialah salah satu momen untuk berkumpul bersama keluarga serta orang-orang terdekat.

Ketupat, dengan proses pembuatannya yang cukup rumit serta akan memakan waktu lama, biasanya sering kali dibuat secara gotong royong oleh keluarga besar.

Proses pembuatan ketupat ini akan menciptakan kebersamaan serta mempererat tali silaturahmi, yang juga akan menjadi esensi dari perayaan Idul Fitri.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Ini Tips Bikin Ketupat Khas Lebaran Agar Pulen dan Tidak Buyar

BACA JUGA:Biscoff Butter Cookies: Kue Kering Lebaran Unik dan Kekinian

Pengaruh Budaya serta Tradisi Kuliner Nusantara

Selain di Indonesia, ternyata ketupat juga dikenal di beberapa negara Asia Tenggara, seperti di Negara Malaysia dan Negara Brunei, sebagai salah satu makanan khas dalam perayaan hari raya idul fitri.

Sehingga hal ini akan menunjukkan bahwa tradisi akan menyajikan ketupat yang telah mengakar dalam budaya masyarakat Melayu yang mayoritas memeluk agama Islam.

Tag
Share