Kenali Ini 6 Tanda Tubuh Kekurangan Zat Besi Saat Sedang Berpuasa

Kenali Ini 6 Tanda Tubuh Kekurangan Zat Besi Saat Sedang Berpuasa-Andrea Piacquadio-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Untuk lebih memahami, mari kita kenali tanda-tanda tubuh yang menunjukkan kekurangan zat besi, terutama selama bulan puasa ini.
Pasalnya zat besi memiliki banyak manfaat penting bagi kesehatan kita, salah satunya adalah untuk meningkatkan produksi hemoglobin dalam tubuh.
Sayangnya, banyak orang yang tidak menyadari adanya kekurangan zat besi, terutama bagi mereka yang sedang berpuasa.
Namun, saat menjalankan puasa, kekurangan zat besi sebenarnya dapat diatasi dengan mengonsumsi suplemen atau makanan kaya zat besi.
BACA JUGA:Ini Dia Cara Ampuh Agar Mulut Tidak Bau Pada Saat Berpuasa di Bulan Ramadhan
Berikut ini adalah beberapa tanda yang dapat mengindikasikan kekurangan zat besi di bulan puasa.
Kulit pucat
Adapun untuk tanda pertama yang bisa dilihat dari seseorang yang mengalami kekurangan zat besi di masa puasa ini adalah kulit yang terlihat lebih pucat dari biasanya, termasuk pada area dalam kelopak mata bawah mata.
Faktanya hemoglobin merupakan sel darah merah yang bertugas menyalurkan oksigen dan membuat warna merah pada darah, sehingga, pucatnya warna kulit seperti di area wajah, gusi, bagian dalam kelopak mata, dan kuku bisa dijadikan tanda kurangnya zat besi dalam tubuh.
BACA JUGA:Inilah 8 Cara Berpuasa biar Sekalian untuk Diet Turunkan Berat Badan agar Langsing saat Lebaran
BACA JUGA:Harus Dengan Bijak ! Ini Kata Ahli Gizi, Tips Berpuasa Sehat dan Juga Cermat
Mudah lelah
Kemudian kekurangan zat besi seringkali menunjukkan gejala yang ringan hingga tak disadari terutama bagi yang sedang berpuasa, padahal, kekurangan zat besi seringkali menunjukkan tanda utama yang signifikan.
Selain itu, menurut laman Health Line, mudah merasa lelah adalah tanda utama yang kerap muncul ketika tubuh seseorang mengalami kekurangan zat besi.
Karena mudah lelah yang terjadi karena kekurangan zat besi disebabkan karena kurangnya oksigen yang disalurkan ke seluruh jaringan tubuh dan otot.