Beberapa Jenis Lemah Jantung Yang Jarang Diketahui

Beberapa Jenis Lemah Jantung Yang Jarang Diketahui.-tirto.id-
Lemah jantung tipe dilatasi merupakan jenis yang paling umum terjadi. Umumnya, kondisi ini menyerang individu berusia antara 20 hingga 60 tahun dan meningkatkan risiko terjadinya gagal jantung.
Gangguan pada otot jantung ini sering kali dimulai di ventrikel kiri, yaitu bagian jantung yang berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh. Pada lemah jantung tipe dilatasi, otot pada ventrikel kiri secara bertahap menjadi lebih tipis dan kendur, menyebabkan ruangnya melebar dan kesulitan dalam memompa darah. Tak hanya itu, ventrikel kanan dan atrium juga bisa mengalami dampak.
Penyebab dari lemah jantung tipe dilatasi ini dapat berasal dari beberapa kondisi antara lain:
- Penyakit jantung koroner dan serangan jantung
- Tekanan darah tinggi (hipertensi)
- Penyakit tiroid dan diabetes
- Infeksi virus tertentu yang menyebabkan peradangan pada otot jantung
- Konsumsi alkohol yang berlebihan
- Komplikasi selama masa kehamilan
- Paparan terhadap racun, seperti kobalt atau obat-obatan tertentu
BACA JUGA:Mau Kesehatan Jantung Anda Selalu Terjaga ! Ikuti Cara Ampuhnya Berikut Ini
BACA JUGA:Ini Dia, Deretan Makanan Sehat Untuk Menjaga Jantung Yang Perlu Diketahui
4. Lemah Jantung Tipe Hipertrofik
Pada jenis lemah jantung ini, sel-sel otot jantung di ventrikel kiri mengalami pembesaran, sehingga dinding ventrikel menjadi lebih tebal dan ruang di dalamnya menyempit.
Kondisi ini menyebabkan penurunan jumlah darah yang dipompa ke seluruh tubuh, karena otot jantung menjadi lebih kaku dan memiliki daya pompa yang lemah. Dengan ruang ventrikel kiri yang sempit, hanya sedikit darah yang dapat ditampung untuk dipompa. Selain itu, penebalan otot jantung dapat menghalangi atau bahkan menutup aliran darah.