Faskes Dipastikan Siap Laksanakan Program Cek Kesehatan Gratis

Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Kesehatan dan Sumber Daya Kesehatan (Yankes SDK) Dinkes Provinsi Bengkulu, Drg. Endriwan Mansyur, MM-bengkuluekspress.bacakoran.co-
BENGKULU.RADARUTARA.BACAKORAN.CO – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu memastikan seluruh Fasilitas Kesehatan (Faskes), siap melaksanakan program cek kesehatan gratis yang dicanangkan pemerintah pusat.
Demikian disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Kesehatan dan Sumber Daya Kesehatan (Yankes SDK) Dinkes Provinsi Bengkulu, Drg. Endriwan Mansyur, MM.
Menurut Edriwan, seluruh fasilitas kesehatan (faskes), termasuk 179 puskesmas yang tersebar di 10 kabupaten/kota telah siap menyukseskan program tersebut.
"Bahkan untuk saat ini kita terus mematangkan persiapan pelaksanaan program nasional tersebut. Jadi nantinya Faskes, puskesmas dan klinik siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Edriwan.
BACA JUGA:Optimalisasi Pelayanan, Faskes Didorong Upgrade Fasilitas
BACA JUGA:Semua Faskes Diminta Siaga
Edriwan menjelaskan, program ini dirancang untuk memberikan akses pemeriksaan kesehatan gratis, tentunya kepada masyarakat dari segala usia.
"Mulai dari balita hingga lanjut usia (lansia). Meskipun demikian tetap ada ketentuan khusus terkait waktu pelaksanaan berdasarkan tanggal lahir," jelas Edriwan.
Dengan demikian, lanjut Edriwan, Masyarakat yang berulang tahun pada Januari, Februari dan Maret dapat memanfaatkan layanan cek kesehatan gratis ini selama tiga bulan ke depan.
"Sedangkan yang lahir di bulan selanjutnya, layanan ini tetap tersedia dalam waktu 30 hari setelah ulang tahun mereka. Setiap Faskes, termasuk sumber daya manusia (SDM) dan sarana dan prasarana pendukung tentunya kita siapkan," kata Edriwan.
BACA JUGA:Idul Fitri 1445 H, Faskes Diminta Tetap Berikan Layanan Terbaik
BACA JUGA:Menggenjot Belanja Obat Herbal di Faskes Pemerintah
Edriwan menambahkan, sebagai langkah awal, pihaknya telah menerima kunjungan dari perwakilan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), untuk melakukan sosialisasi teknis pelaksanaan program ini.
“Kita sudah menerima arahan dari Kemenkes terkait pelaksanaan cek kesehatan gratis ini. Sosialisasi ini sangat membantu kita dalam menyusun persiapan di daerah,” tambah Edriwan.