Senin Ini Seluruh Siswa Masuk Sekolah, Guru Jangan Nambah Libur

Kepala Dinas Pendidikan. Epi Mardiani, S.Pd-Radar Utara/ Wahyudi -

MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Seluruh siswa di semua jenjang pendidikan PAUD, TK, SD hingga SMP di Kabupaten Mukomuko akan kembali masuk sekolah pada, Senin 6 Januari 2025.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Mukomuko, Epi Mardiani, S.Pd mengatakan.

Senin besok (Hari ini, red) merupakan jadwal masuk sekolah bagi peserta didik setelah menjalani masa libur semester yang telah berlangsung sejak Desember 2024 lalu.

“Jadwal libur surah selesai dan tiba saatnya seluruh siswa di semua jenjang pendidikan akan mulai masuk sekolah pada hari Senin, 6 Januari 2025,” katanya.

BACA JUGA:Dinas Pendidikan Perkuat Pembinaaan Kelembagaan Sekolah

BACA JUGA:Saling Klaim Kewenangan Yayasan Darul Fikri, Ini Katan Dinas Pendidikan

Epi menjelaskan, dengan libur yang berlangsung hampir dua pekan. Para peserta didik diminta untuk kembali mempersiapkan diri dan tetap semangat menjalani aktivitas belajar mengajar di sekolah.

Siapkan segala keperluan, terutama yang sempat melakukan mudik, tetap semangat dan kembali fresh untuk beraktivitas seperti biasanya.

Selain itu, dengan libur yang berlangsung cukup lama, para peserta didik diharapkan tak lagi memiliki alasan untuk tidak masuk sekolah.

“Ini bukan hanya berlaku bagi siswa saja, termasuk para guru harus tetap semangat melaksanakan aktivitas rutin mengajar di sekolahnya masing-masing,” ingatnya.

BACA JUGA:Kapan Jadwal PAS/UAS Semester Ganjil Tahun Ajaran 2024/2025? Simak Penjelasan Dinas Pendidikan!

BACA JUGA:Dinas Pendidikan Targetkan Proyek Senilai Rp8,9 Miliar Tuntas Tepat Waktu

Ditambahkan Epi, pembelajaran di sekolah sudah mendekati masa ujian semester, sehingga para siswa membutuhkan jam pembelajaran yang intensif untuk mengikuti ujian tersebut.

Ia menghimbau para siswa untuk kembali bersemangat masuk sekolah dan belajar setelah sempat libur semester.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan