RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Buah yang cenderung memiliki rasa asam ini, namun ternyata buah menteng menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.
Siapa yang tak kenal dengan buah menteng?
Buah yang kerap kali disamakan dengan buah duku ini yang faktanya sangat berbeda terutama pada rasa buahnya.
Pada buah duku memiliki rasa yang manis, sedangkan buah menteng cenderung memiliki rasa asam. Walaupun masam, buah menteng juga bisa dikonsumsi secara langsung.
BACA JUGA:Ini Penyebab Terjadinya Pembengkakan Di Buah Zakar Yang Jarang Diketahui
Buah yang banyak dijumpai dan berasal dari sumatra dan jawa ini memiliki kulit buah yang berwarna coklat kekuningan, dengan tekstur yang cukup tebal dan keras, sedangkan daging buahnya berwarna putih atau merah.
Sering kai dikenal dengan sebutan kepundung atau memundung. Secara buah ilmiah memiliki nama Baccaurea Recamosa.
Kandungan dalam Buah Menteng
Melansir dari Jurnal Farmasi dan Kesehatan, buah menteng memiliki kulit buah yang cukup tebal dan keras.
BACA JUGA:Awas ! Kenali 6 Bahaya Apabila Tidak Mencuci Buah Sebelum Dimakan
BACA JUGA:Buah Hati Anda Terkena Biang Keringat,Kenali Jenis Serta Cara Mengatasinya.
Pasalnya, kulit buahnya lebih tebal jika dibandingkan dengan daging buah.
Maka dari itu, sangat disayangkan apabila bagian terbanyak dari buah menteng terbuang begitu saja tanpa dimanfaatkan.