Fakta Hipotalamus Pria 2,5 Kali Lebih Besar Dibanding Perempuan
BACA JUGA:Bisa Bikin Otak Makin Tajam, Dengan Lakukan Beberapa Olahraga Ini di pagi Hari, Apa Saja?
BACA JUGA:Kotak Kosong Menang Pilkada, KPU Siapkan Jadwal Ulang di 2024
Sebenarnya hipotalamus adalah bagian otak yang terletak di tengah dengan fungsi mengeluarkan hormon untuk mengendalikan organ dan juga sel dalam tubuh.
Adapun berdasarkan dr Aisah Dahlan, fungsi hormon pada hipotalamus ada 4, yaitu sebagai penjaga keamanan, syahwat birahi, pusat lapar dan haus, serta pusat tidur.
Pasalnya hipotalamus pria lebih besar 2,5 kali dibandingkan perempuan, maka fungsi-fungsi di atas akan lebih banyak memengaruhi pria, lalu, karena pria lebih pandai dalam hal menjaga keamanan, pria cenderung lebih suka perempuan yang bisa dilindungi, menghargai, dan menganggapnya sebagai pahlawan.
Fakta Korpus Kalosum Pada Wanita Lebih Tebal
BACA JUGA:Hindari 8 Kebiasaan Ini, Dapat Membuat Otak Lambat Berfikir, Namun Kenali Cara Untuk Mengatasinya
BACA JUGA:Ketahui Cara Atau Tips Merawat Kepala Botak Bagi Pria Agar Tetap Stylish
Di lain sisi, Korpus kalosum merupakan kumpulan jutaan serabut saraf yang fungsinya menghubungkan antara otak kiri dan otak kanan yang mengkoordinasikan sinyal dari berbagai bagian otak sehingga dapat membantu untuk berpikir.
Di samping itu, korpus kalosum pada perempuan lebih tebal sehingga lebih bisa melakukan beberapa pekerjaan dalam satu waktu, sedangkan pria hanya bisa fokus melakukan satu pekerjaan.
Sebagai contoh perempuan bisa sambil memasak, menyuapi anak makan, sekaligus mencuci pakaian di mesin cuci, sementara pria belum tentu.
Memang kerap kali hal ini yang memunculkan pertengkaran karena ekspektasi bahwa pria sama saja bisa melakukan satu pekerjaan dalam satu waktu.
BACA JUGA:Hati-Hati Bahaya ! Ketahui Ini Bahayanya Bagi Kesehatan Otak Jika Anda Kurang Tidur
BACA JUGA:Buruan Cobain, Ini Beberapa Cara Senam Otak untuk Meningkatkan Daya Ingat ala Jim Kwik
Fakta Perempuan Lebih Suka Berbicara Banyak, Sementara Pria Lebih Cepat Tidur Ketika Lelah