Banner Dempo - kenedi

Masyarakat Taruh Harapan Besar pada Tim Powarnas Bengkulu

Pelepasan Tim Porwanas Provinsi Bengkulu-Radar Utara/ Doni Aftarizal-

BENGKULU.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Masyarakat menaruh harapan besar pada kontingen daerah, yang bakal berlaga di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Powarnas) ke-XIV di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Ini disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos, M.Kes saat melepas 58 peserta yang tergabung dalam kontingen Porwanas Provinsi Bengkulu, Senin 19 Agustus 2024.

"Pengiriman kontingen ini, merupakan salah satu bentuk dukungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu terhadap eksistensi wartawan," ungkap Isnan. 

Apalagi, lanjut Isnan, dalam Porwanas juga membawa nama daerah. Sehingga sudah barang tentu, masyarakat menaruh harapan besar kepada Tim Porwanas Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:NI 72 PPPK Masuk Pertek

BACA JUGA:Jelang Baksos Kemensos RI, Sentra Dharma Guna Asesmen SAD

"Meskipun demikian kita tetap menekankan pentingnya menjaga sportivitas dan kebersamaan selama perhelatan Porwanas berlangsung," kata Isnan. 

Diharapkan, sambung Isnan, para peserta yang menjadi atlet dalam perhelatan Porwanas, dapat memberikan yang terbaik dalam setiap cabang yang diikuti.

"Kemenangan bukanlah satu-satunya tujuan dari partisipasi kita pada perhelatan itu. Lebih dari itu, jaga nama baik daerah dan perkuat silaturahmi antar wartawan se-Indonesia," tegas Isnan. 

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu, Marsal Abadi mengapresiasi Pemprov Bengkulu, yang telah memberikan dukungan penuh, baik dari segi moral maupun material.

BACA JUGA:Rencana Penataan DDTS Dilelang Akhir Tahun 2024

BACA JUGA:Generasi Muda Harus Miliki Rasa Nasionalisme dan Cinta Tanah Air

"Kita sangat mengapresiasi dukungan dari pemda, karena bagaimanapun juga merupakan bentuk perhatian yang luar biasa terhadap eksistensi wartawan," ujar Marsal. 

Marsal mengingatkan para atlet untuk tetap menjaga kebersamaan, dan nama baik Provinsi Bengkulu selama berada di Kalsel nanti. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan