Banner Dempo - kenedi

Pemkab Mukomuko Sambut Jemaah Haji di Bengkulu, Ambulan Standby di Bandara

Kepala Bagian (Kabag) Kesra Setdakab Mukomuko, Amri Kurniadi, S.Ag-Radar Utara/Wahyudi -

Selanjutnya, jemaah haji kembali diterbangkan menuju Bandara Fatmawati Bengkulu sekitar pukul 23.00 Wib malam.

Dan sekitar pukul 00.00 Wib malam, jemaah tiba di Bengkulu. Lalu pada Minggu, 30 Juni 2024 sekitar pukul 02.00 Wib dini hari, jemaah haji diberangkatkan menuju ke Kabupaten Mukomuko. 

BACA JUGA:Minggu Depan, 177 Jemaah Haji Tiba di Mukomuko, 1 Jemaah Wafat di Tanah Suci

BACA JUGA:Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Angka Kematian Haji 2024 Tembus 1.300 Orang, Ada Data Mencegangkan

"Ada tiga lokasi atau tempat turunnya jemaah haji asal Kabupaten Mukomuko. Diantaranya di Ipuh sebanyak 61 orang, di Teramang Jaya sebanyak 52 orang, di Masjid Agung Mukomuko sebanyak 59 orang. Sedangkan sebanyak 4 orang jemaah haji lainnya, kabarnya turun di Padang," ungkapnya. 

Terkait dengan koper milik jemaah haji asal Kabupaten Mukomuko, kemungkinan baru bisa diambil oleh jemaah pada hari Senin, 2 Juli 2024.

Karena proses pengambilan koper sedikit membutuhkan waktu.

Dan setiap jemaah haji nanti akan diberikan kupon sebagai tanda mereka bisa mengambil koper. 

BACA JUGA:Innalillahi, 1 Jamaah Haji asal Mukomuko Dikabarkan Meninggal Dunia di Mekah

BACA JUGA:Pekan Depan, Kloter Haji Pertama Tiba di Bengkulu

"Untuk pengambilan koper, bisa diambil jemaah haji yang bersangkutan atau pihak keluarga. Bahkan juga bisa diambilkan orang lain. Pengambilan koper, kemungkinan di hari Senin siang di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko," pungkasnya. (*)

Tag
Share