Kiat Mendaftar Ujian Tertulis Berbasis Komputer masuk PTN

Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 sudah resmi dibuka. Para calon mahasiswa dapat mendaftar selama periode 11 hingga 27 Maret 2025. -ITERA-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) kembali dibuka tahun ini. Program itu merupakan bagian dari Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) untuk memprediksi calon mahasiswa yang mampu menyelesaikan studi di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dengan baik dan tepat waktu.

PTN adalah perguruan tinggi yang diselenggarakan oleh pemerintah, meliputi PTN Akademik atau PTN Vokasi.

Di samping itu, memberi kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengikuti tes secara fleksibel dengan memilih lokasi tes yang sesuai dan memberi kesempatan calon mahasiswa dapat memilih PTN lintas wilayah.

Adapun pendaftaran UTBK-SNBT 2025 sudah resmi dibuka. Para calon mahasiswa dapat mendaftar selama periode 11 hingga 27 Maret 2025. Semua peserta SNBT wajib melakukan UTBK untuk memperoleh skor sebagai modal masuk kampus negeri.

BACA JUGA:Mendikti Saintek : Perguruan Tinggi Harus Otonom, Jangan Diatur!

BACA JUGA:Berminat Mencoba? Inilah Negara - Negara yang Miliki Tes Ujian Masuk Perguruan Tinggi Paling Sulit di Dunia

Berbeda dengan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), jenis seleksi ini bisa diikuti oleh lulusan SMA/sederajat tahun 2025, 2024, hingga 2023. Setiap peserta bebas memilih program studi di PTN Akademik dan/atau PTN Vokasi. Setiap peserta diperbolehkan memilih maksimal empat program studi dengan sejumlah ketentuan. Total ada 72 perguruan tinggi negeri yang siap menerima calon mahasiswa hasil UTBK-SBNT 2025. 

Berikut ini sejumlah persyaratan yang harus diikuti para calon peserta UTBK-SNBT 2025 seperti dilansir dari Portal SNPMB https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

 

Ketentuan Umum

- Peserta SNBT hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2025 sebanyak satu kali;

BACA JUGA:Pentingnya Validitas Perguruan Tinggi

BACA JUGA:Riset Perguruan Tinggi Harus Relevan dengan Kebutuhan Masyarakat

- Hasil UTBK 2025 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN tahun 2025;

- SNBT 2025 dilakukan berdasarkan hasil UTBK 2025, ditambah portofolio bagi peserta yang memilih program seni dan/atau olahraga;

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan