Mudik Lebaran, Sewa Tenant Rest Area TOL Bengtaba Diskon 50 Persen

Rest area ruas TOL Bengtaba-Radar Utara/Doni Aftarizal-
BENGKULU RU - PT. Hutama Karya (Persero) menarwarkan diskon 50 persen untuk sewa tenant di rest area Jalan TOL Trans Sumatera (JTTS), termasuk ruas TOL Bengkulu-Taba Penanjung (Bengtaba) yang memiliki panjang 16,7 kilometer.
Pemberian diskon sewa tenant ini merupakan program spesial untuk mendukung pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), serta para pengusaha lokal.
"Diskon 50 persen ini kita tawarkan mulai tanggal 12-28 Februari 2025. Sasarannya pelaku usaha lokal seperti UMKM," ungkap Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, Kamis 13 Februari 2025.
Menurut Ajib, para pelaku usaha lokal tentunya dapat memanfaatkan peluang ekspansi bisnis, yang berlokasi strategis sepanjang ruas jalan TOL.
BACA JUGA:Libur Panjang, VLL Ruas TOL Bengtaba Dilewati 15.503 Kendaraan
BACA JUGA:Libur Panjang, Trafik di TOL Bengtaba Meningkat 24 Persen
"Inisiatif ini juga menjadi bagian komitmen kita dalam mendorong kewirausahaan dan industri kreatif, serta memperkuat ekosistem bisnis yang berkelanjutan di sepanjang koridor JTTS," kata Adjib.
Dilanjutkan Adjib, pihaknya menargetkan diskon sewa tenant ini, memberi peluang bagi UMKN untuk memanfaatkan lonjakan kunjungan pengguna jalan TOL selama musim mudik Lebaran 2025 yang berpotensi tinggi.
"Diskon 50 persen ini kita yakni dapat memberi akses lebih luas kepada pelaku usaha lokal, untuk mengembangkan bisnis mereka di lokasi yang sangat strategis," tegas Adjib.
Adjib menerangkan, skema program diskon 50 ini, bagi tenant yang menyewa selama tiga bulan, maka mendapatkan enam bulan sewa. Sehingga memberikan kesempatan lebih besar bagi pelaku usaha untuk memanfaatkan momen puncak seperti mudik Lebaran.
BACA JUGA:Penghujung Libur Nataru, VLL TOL Bengtaba Meningkat 70,40 Persen
BACA JUGA:VLL Tol Bengtaba Terus Meningkat, Hutama Karya Pesankan Ini
"Meskipun demikian bagi calon penyewa tenant, tetapi harus mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku. Silakan hubungi narahubung dari masing-masing ruas TOL," jelas Adjib.
Lebih lanjut Adjib menyampaikan, rest area di JTTS dilengkapi dengan fasilitas modern seperti toilet bersih, masjid nyaman, area parkir luas, serta tempat duduk yang memadai untuk beristirahat.