Desa Prestasi di Daerah Perlu Tindak Lanjut Reward Konkret

Kadis PMD, Rahmat Hidayat, S.STP, M.Si-Radar Utara/Abdurrahman Wachid-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Sejumlah desa yang mendapatkan prestasi, yang mengharumkan nama daerah melaui berbagai event nasional itu, tampaknya belum pernah ada tindak lanjut pemberian reward yang kongret dari pemerintah.
Sudah menjadi lazim dan dipandang perlu, untuk desa yang telah berprestasi itu mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah, baik itu bantuan langsung dari kementerian dengan wujud program atau lainnya.
Misalnya, beberapa desa di Kabupaten Bengkulu Utara, beberapa tahun terakhir menjuarai event desa tingkat nasional, namun sekembalinya para desa itu ke daerah, kondisi desa tidak terlalu tampak mengalami perubahan apapun.
Dikonfirmasi kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bengkulu Utara, pihaknya menyebut Memang belum ada regulasi khusus yang mengatur tentang, reward khusus kepada para desa yang berprestasi di tingkat-tingkat nasional itu,
BACA JUGA:Begini Ketentuan Untuk dapat Reward Dana Desa
BACA JUGA:Dana Reward Rp128 Juta Desa Gunung Payung Untuk Ketahanan Pangan
Namun, setidaknya hal itu bisa menjadi sebuah motifasi untuk desa-desa lainnya.
"Kalau regulasi pemberian reward belum belum ada, tapi itu setidaknya bisa memotifasi desa lain,"ujar Kadis PMD, Rahmat Hidayat, S.STP, M.Si., melalui Kabid PMD Panjdi, S.STP, M.Si., saat ditemui belum lama ini.
Hanya saja, pihak DPMD menjelasi, sejumlah prestasi yang didapatkan oleh desa baik itu tingkat Kabupaten, Provinsi hingga Nasional itu, memberikan poin lebih kepada desa tersebut.
Keuntungannya, apabila ada penambahan dana insentif untuk desa, para desa yang berprestasi ini sudah mempunyai satu poin lebih tinggi daripada desa-desa lain.
BACA JUGA:Begini Ketentuan Untuk dapat Reward Dana Desa
BACA JUGA:Dana Reward Rp128 Juta Desa Gunung Payung Untuk Ketahanan Pangan
"Tapi ada keuntungan untuk desa berprestrasi ini, mereka sudah mempunyai satu poin jika ada bantuan penambahan dana desa, baik itu penambahan insentif kinerja atau hal lainnya,"tutur Pandji lagi.
Kembali mengulas desa yang berhasil mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat,