Ketahui ! Ini Dampak Buruk Terhadap Kesehatan Apabila Anda Sering Main HP Pada Saat BAB
Ilustrasi-doktersehat.com-
Menurut dr. Halika Balagoni, sembelit terjadi ketika seseorang buang air besar tetapi merasa masih ada kotoran yang belum sepenuhnya dikeluarkan. Kondisi ini bisa membuat waktu di toilet semakin lama dan berisiko menyebabkan sembelit kronis.
BACA JUGA:Waspadai, Ternyata Ini Dampak Buruk Bagi Kesehatan Jika Anda Telat Makan
BACA JUGA:Apa Itu Generasi Sandwich? Serta Bagaimana Dampak, Tantangan, dan Solusinya
2. Penumpukan Bakteri pada Ponsel
Menggunakan ponsel saat buang air besar tidak hanya berpotensi memicu gangguan pada sistem pencernaan.
Kebiasaan ini juga dapat meningkatkan jumlah bakteri yang menempel pada ponsel.
Menurut penelitian yang dikutip dari Yahoo Life, ponsel bisa mengandung bakteri hingga 10 kali lebih banyak dibandingkan dudukan toilet pada umumnya.
Hal ini bisa terjadi karena saat pengguna menyiram toilet, partikel kecil dari sisa kotoran, termasuk partikel mikroskopis tinja, dapat terpercik keluar dari mangkuk toilet dan menempel pada permukaan di sekitarnya, termasuk ponsel.
BACA JUGA:Dampak Kredit Macet: Bagaimana Menyelamatkan Masa Depan Finansial Anda
BACA JUGA:Hati-hati , Ini Dia Dampak Negatif Dari Media Sosial Yang Jarang Diketahui
Dalam sebuah studi yang diterbitkan pada tahun 2005 di Journal of Applied Microbiology, ditemukan bahwa setelah toilet disiram, mikroorganisme bisa tersebar hingga hampir satu meter ke udara.
Meskipun ponsel berpotensi tertempel banyak bakteri, hal ini sebenarnya tidak perlu terlalu dikhawatirkan oleh pengguna.
Nathan Price menjelaskan bahwa manusia memiliki sistem kekebalan tubuh yang kuat dan mampu melawan sebagian besar bakteri dalam jangka waktu lama.
Price menambahkan, yang lebih perlu diwaspadai bukanlah bakteri di ponsel itu sendiri, tetapi potensi penyebaran kuman akibat kontak dengan ponsel yang terkontaminasi.
BACA JUGA:Anda Sering Melakukan Sleep Call, Ini Dampaknya Yang Mesti Anda Ketahui Bagi Kesehatan