RADAR UTARA - Kades Gunung Payung Kecamatan Pinang Raya, Mimbar Situmorang, SIP. Berharap, usulan terhadap pembangunan jalan yang menghubungkan desanya (Gunung Payung) dengan Desa Sumber Mulya (D7), tidak sekedar diukur-ukur saja.
Menurut Kades, masyarakat dan pemerintah desa, butuh langkah konkret dari pemerintah daerah untuk menangani kerusakan infrastruktur jalan yang sudah sering memakan korban itu. "Harapan kami tidak sekedar diukur-ukur saja tapi kami butuh tindakan konkret," tegas Kades. Ditegaskan Kades, tidak ada alasan pemerintah daerah dan DPRD Bengkulu Utara. Untuk menutup mata atas kerusakan infrastruktur jalan yang setiap harinya dilalui oleh masyarakat di tiga kecamatan tersebut. Sehingga sangat keterlaluan, kata Kades, apa bila di APBD murni TA 2024 mendatang. Pemerintah daerah tidak bisa mengalokasikan anggaran khusus untuk menuntaskan kerusakan jalan sepanjang 1,2 Km itu. BACA JUGA:Dua Nyawa Melayang di Jalan, Kapolsek: Jadikan Peringatan untuk Waspada! "Sudah banyak korban gegara kerusakan jalan ini. Kalau masih tidak terealisasi di TA 2024 nanti, sangat keterlaluan," pungkasnya. Terpisah, Camat Pinang Raya, M Irfan, S.Sos, memastikan. Bahwa pembangunan kepada jalan dari Sumber Mulya-Gunung Payung, sudah menjadi agenda pemerintah daerah di TA 2024 mendatang. "Sudah diagendakan di TA 2024. Begitu dengan pembangunan jalan dari Marga Bakti-Sumber Mulya (eks TMMD)," demikian Camat. (sig)
Kategori :