Sudah Pernah Coba Kopi dari 5 Wilayah di Indonesia Ini?

Selasa 06 Aug 2024 - 15:14 WIB
Reporter : Benny Siswanto
Editor : Ependi

Ketiadaan jejak kimia seperti pupuk hingga pestisida atau ramuan instan kimia lainnya, membuat sensasi floral pada seduhan kopi wamena meninggalkan rasa smokey di ujung cecapan dengan larutan berwarna coklat di bibir cangkir. Aroma kopi wamena ini tiada tara. Perlu dicoba.

5. Sindikalang dari Sumatera Utara

Pungguk bukit barisan yang memancang di Pulau Sumatera mulai dari Lampung hingga Aceh, banyak meninggalkan keping-keping cerita tentang komoditi kopi. 

BACA JUGA:Mencari Kopi Terbaik di Indonesia, Rasakan Sensasi Kafein dari 5 Daerah Ini

BACA JUGA:Kopi Melejit, Berapa Harga Kopi Perkilogram?

Salah satunya adalah kopi sindikalang yang tumbuh di wilayah Sumatera Utara. Cita rasa cokelat berpadu pahit manis, menjadi jejak after taste ketika mencecap kopi yang tumbuh kawasan bukit berisan ini. 

Mahsyur kopi sindikalang kali pertama adalah membawa jenis arabika yang beberapa tahun belakang mulai beralih ke kopi jenis robusta, lantaran pengaruh pasar. 

Masyarakat setempat dahulunya meracik biji-biji beras kopinya dengan cara penjemuran hingga kering di bawah terik matahari. 

Prosesing dengan sentuhan-sentuhan alami, membuat sensansi yang dipancarkan kopi sindikalang kian saja memanjakan pemujanya. 

BACA JUGA:Harga Kopi Per Kg Berapa? Ini Bisa jadi Referensi hingga Angka Ekspor 2023

BACA JUGA: Kenapa Wanita Di Anjurkan Membatasi Mengkonsumsi Kopi ! Simak Penjelasan Dari dr. Boyke Berikut

Karakter kopi yang harus, cenderung pahit dipadu manis dengan tingkat asam yang rendah, tidak salah untuk dicoba untuk sekadar mencari jejak kekayaan alam Indonesia yang begitu besarnya dengan beragam komiditinya. 

Semoga ulasan ini, dapat menjadi referensi untuk bisnis di tengah pasar kopi yang tengah naik daun. Lebih penting dari itu adalah kian mencita dengan negeri bernama Indonesia.(*)

Kategori :