Inovasi Pertanian Hemat Air, Solusi Efektif di Tengah Krisis Iklim

Minggu 04 Aug 2024 - 21:53 WIB
Reporter : Debi Susanto
Editor : Ependi

Keberhasilan ini bukan hanya sebuah pencapaian, tetapi juga harapan baru bagi masa depan pertanian Trenggalek.

Panen padi di lahan demplot ini adalah bukti nyata bahwa inovasi metode pertanian hemat air mampu mengubah lahan sawah kering yang sebelumnya tidak produktif menjadi lahan yang subur dan menghasilkan. Metode pertanian revolusioner ini menggunakan teknologi sederhana namun sangat efektif.

"Saya sangat bangga dengan apa yang telah dicapai oleh Kelompok Tani Sinar Harapan. Inovasi pertanian hemat air ini tidak hanya menunjukkan kreativitas dan semangat juang para petani, tetapi juga memberikan solusi nyata terhadap tantangan pertanian di daerah kita. Keberhasilan ini harus dijadikan contoh dan diterapkan di wilayah lain untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani," ujar Bupati Mochamad Nur Arifin dengan penuh semangat.

BACA JUGA:Aturan Baru: Dokter Boleh Praktik di Tiga Tempat, Ini Syaratnya!

 BACA JUGA:Syarat dan Prosedur Mendirikan CV

Memperluas Demplot

Nur Arifin menambahkan  bahwa keberhasilan ini akan menjadi langkah awal untuk memperluas demplot sawah hemat air di seluruh wilayah.

“Banyak petani yang tertarik dengan sistem pertanian tahan krisis iklim seperti ini. Kami berencana memperluas demplot ini agar lebih banyak petani dapat merasakan manfaatnya,” ungkap Bupati.

Menengok ke belakang, kreativitas Kelompok Tani Sinar Harapan tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, penyuluh pertanian, dan institusi penelitian.

BACA JUGA:Replanting Kakao dan Kelapa untuk Meningkatkan Produktivitas Nasional

BACA JUGA:Upaya Konservasi Harimau Sumatra di Era Modern

Atas dedikasi dan kerja keras mereka,  selain meningkatkan kesejahteraan anggota kelompok tani, juga memberikan contoh yang dapat diikuti oleh petani lainnya di daerah dengan kondisi serupa.

Kelompok Tani Sinar Harapan pun berencana memperluas penerapan metode hemat air ini ke lebih banyak lahan dan varietas tanaman lainnya. Mereka juga berkomitmen untuk terus berinovasi dan mencari solusi berkelanjutan untuk menghadapi tantangan pertanian di masa depan.

Patut dicatat, inovasi pertanian lahan kering adalah contoh nyata bagaimana kreativitas dan semangat juang dapat mengatasi tantangan pertanian. Dengan terus berinovasi dan berbagi pengetahuan, pertanian di Indonesia dapat menjadi lebih berkembang, berkelanjutan dan produktif, meskipun di tengah kondisi lingkungan yang berubah. (*)

 

Sumber Indonesia.go.id

Kategori :