Mukomuko Segera Gelar Lomba Masak Serba Ikan

Jumat 07 Jun 2024 - 18:02 WIB
Reporter : Wahyudi
Editor : Ependi

MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten Mukomuko melalui Dinas Perikanan, telah nerancang bakal menggelar lomba masak serba ikan.

Kegiatan itu dijadwalkan, berlangsung pada Kamis, 13 Juni 2024. Lokasinya di Balai Daerah, Kelurahan Bandaratu Kecamatan Kota Mukomuko.

"Pesertanya nanti akan melibatkan   para penggerak PKK yang ada di setiap kecamatan di Kabupaten Mukomuko. Dan setiap perwakilan terdiri dari 2 orang yang akan mengikuti lomba memasak ikan," kata Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Mukomuko, Eddy Aprianto, SP, M.Si.

Ia menjelaskan, peserta nanti akan memasak dari bahan ikan untuk dijadikan  beberapa menu.

BACA JUGA: Pemkab Mukomuko Salurkan Donasi Warga Untuk Korban Bencana Alam di Sumbar

BACA JUGA:Bangun RTH di Mukomuko Disiapkan Rp900 Juta

Menu yang selesai diolah itu nanti, akan ditampilkan untuk penilaian dewan juri.

Selain itu, ditambahkan Eddy, jenis menu yang akan ditampilkan meliputi menu keluarga, menu balita, dan menu kudapan.

Sedangkan bahan baku ikannya nanti yaitu berasal dari ikan laut, sungai, kolam, dan lainnya.

"Untuk bahan ikannya bebas. Terserah mau ikan laut dan ikan sungai atau ikan kolam yang ada di lokasi atau kecamatan masing-masing peserta lomba," jelasnya.

BACA JUGA:Rehap Gedung Uji KIR Kendaraan Diusulkan Rp1,2 Miliar

BACA JUGA:Baru 8 Daerah Irigasi Di Selagan Raya Dinyatakan Aktif

Sedangkan tujuan dari perlombaan ini, tidak lain untuk menggerakkan masyarakat agar tenar makan ikan.

Karena manfaat ikan bagi tubuh manusia sangat baik sekali. Seperti ikan laut jenis kembung, ini kandungan omeganya sangat tinggi dan sangat bergizi.

Selain itu, lomba memasak ikan bermanfaat untuk mengasah kreatifitas dan inovasi dari setiap peserta.

Kategori :