MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko melalui Dinas Kesehatan telah membeli sebanyak enam unit mobil ambulan dan dua unit mobil puskesmas keliling (Pusling) di tahun 2024 ini.
Kabarnya, dalam beberapa hari kedepan, mobil ambulan dan pusling tiba di Mukomuko.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko, Bustam Bustomo, SKM ketika dikonfirmasi, Kamis, 16 Mei 2024 mengatakan.
Untuk membeli enam mobil ambulan itu disediakan anggaran sebesar Rp4,9 miliar. Sedangkan dana untuk membeli dua mobil pusling sebesar Rp1,1 miliar.
BACA JUGA:Jumat Besok Pejabat 4 OPD Dipanggil Jaksa, Pejabat Lain Tunggu Giliran
BACA JUGA:Usia Pensiun PPPK Antara 58-65 Tahun
"Pembelian mobil ambulan dan pusling dengan mekanisme e-Katalog. Seluruh anggaran pembelian mobil ambulan dan pusling bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tahun 2024. Dan mobil itu sekarang sudah sampai di Bengkulu," kata Bustam.
Sedangkan untuk penempatan sebanyak enam unit mobil ambulan dan dua unit mobil pusling.
Bustam mengaku belum tahu, sebab nanti akan meminta petunjuk dari pimpinan.
Namun ia memastikan, khusus mobil ambulan itu, kemungkinan untuk mengganti mobil ambulan puskesmas yang kondisinya sudah rusak parah.
BACA JUGA:Pernikahan Warga Non Muslim di KUA Tunggu Juknis
BACA JUGA:Anak Nelayan Bisa Kuliah Gratis di Sekolah Tinggi Perikanan
Sebab sekarang ini, dari 17 puskesmas yang ada di Kabupaten Mukomuko. Hampir sebagian besar, ambulannya sudah kurang layak operasi.
Hal itu disebabkan karena umurnya yang sudah tua. Sedangkan untuk dua mobil pusling, pihaknya belum dapat membeberkan puskemas atau fasilitas kesehatan (Faskes) mana yang akan mendapatkan mobil tersebut.
"Yang jelasnya sekarang, kami fokus dulu pembeliannya. Setelah barangnya sampai di Mukomuko, nanti kita minta petunjuk dari pak bupati untuk pendistribusiannya," ujarnya.