RADAR UTARA - Sekitar 50-an orang pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, terimbas mutasi dan rotasi jabatan yang digelar, Jum'at sore ini. Pantauan Radarutara.bacakoran.co hingga pukul 16.50 WIB sore ini, puluhan pejabat masuk dalam barisan daftar mutasi itu tak terkecuali, dua pejabat Eselon II yang bertukar kursi.
Diketahui sebelumnya, mutasi kembali digelar Pemda Bengkulu Utara (BU), Jum'at, 05 Januari 2024 sore. Pergeseran posisi pejabat perdana pada tahun 2024 ini cukup menarik perhatian sebab sejumlah pejabat eselon II, juga ikut terimbas. Sekda BU H Fitriansyah, S.STP, MM, memimpin pelantikan pejabat di lingkungan Pemda BU yang sudah menyeruak cukup lama itu. Rotasi turut dilakukan daerah. Salah satunya pada Dinas Komunikasi dan Informatika, yang sebelumnya dijabat Zahrin, S.Sos, MM, kini dijabat oleh Nirwan Tomeri, SH yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perhubungan. "Selamat bertugas untuk pejabat yang telah dilantik. Kami berharap dapat langsung beradaptasi pada lingkungan kerja barunya dan menyukseskan program strategis daerah," wejang Sekda, usai melantik para pejabat. Pelantikan penghujung waktu kerja terakhir pekan pertama 2024 itu, bisa dibilang merupakan pelantikan pejabat dalam jumlah yang banyak. BACA JUGA:MUTASI Pejabat Bengkulu Utara, Eselon II Ini Ikut Digeser... Berikut daftar lengkapnya 1. M taufiq Hidayatullah Sekdis PMD 2. Sugeng Nurchani Kabag Perencanaan dan Keuangan Setdakab 3. Sudigdo Kabag Umum Setdakab 4. Siti Zuraida Sekdis PP dan KB 5.Gusti Nurfaizal Sekretaris Bapenda 6. Yos Sudarso Sekdis Perikanan 7. Yeni Diryana Sekdis Kearsipan dan Perpustakaan 8. Syahru Ramadan Camat Air Besi 9. Fiken Hadi Chandra Kabid Pengelolaan Informasi Diskominfo 10. Widodo Miharjo Kabid Persandian dan Statistik Diskominfo 11. Devi Anita Kabid Pembukuan dan Pelaporan Bapenda 12. Feni Febriyanti Kabid Perlindungan Hak Perempuan dan Perlindungan Khusus Anak DPPA 13. Edi Siswanto Sekcam Hulu Palik 14. Widodo Kabid Penyelenggaraan Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan DPMPTSP 15. Reni Wahyudi Kabid Mutasi Kepegawaian BKPSDM 16. Joni Fittra Kabid Penagihan Bapenda 17. Musyidah Kabid Tata Lingkungan DLH 18. Apriando Kabid Pendataan dan Pendaftaran Bapenda 19. Endang Sakti Kabid Perlindungan Masyarakat Satpol PP dan Damkar 20. Tedy Syaparudin Kabid Ketertiban Umum, Ketentraman dan sarana prasarana SatpolPP & Damkar 21. Giarto Sekcam Pinang Raya 22. Rahman Sekcam Ketahun 23. Santonius Pratomo Ka UPTD Pembenihan Tanaman Perkebunan Dinas Perkebunan 24. Anton Kasi Trantib Kecamatan Hulu Palik 25. Meizam Eka Saputra Ka UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor Kelas A Dinas Perhubungan 26. Sutiqto Rahuntoro Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Perhubungan 27. Helda Agusnita Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Pendidikan 28. Sarbini Kasi Pemadaman dan Penyelamatan Satpol PP dan Damkar 29. Ruulian Kasi Hubungan antar perangkat daerah Satpol PP dan Damkar 30. Zeri Irawan Kasubid Perhitungan Dispenda 31. Helpi Kasubag TU UPTD Metrologi Legal Dinas Perdagangan 32. Juhendro Riyadi Kasi Kessos Kecamatan Marga Sakti Sebelat 33. Nirwan Tomeri, SH Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika 34. Zahrin, S.Sos, MM Kepala Dinas Perhubungan 35.Lispartini Kepala Sub bagian Umum Kepegawaian Dinas Kearsipan dan perpustakaan 36. Arma Suryani Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Dinas Ketahanan Pangan 37. Hendri Yani Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan peternakan 38 Warsino Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi Usaha Mikro Kecil dan menengah dinas dina 39. Mutiwarni Kepala Sub Bagian Perencanaan Dan Keuangan Kecematan Ketahun 40. Sugito Kepala Seksi Kesejahteraan sosial Kecamatan Ketahun 41. Rudiyanto Kepala seksi Pemerintahan Kecamatan Ketahun 42. Aminal Sahri Seketaris Kelurahan Pasar Lais Kecamatan Lais 43. Rizkansori Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian kecamatan Lais 44. Zulhermansyah Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Lais 45. Joni Kepala seksi Ketenteraman dan Ketertiban Kecamatan Lais 46. Zonzailani kepala seksi Pembangunan Masyarakat Desa dan Kelurahan Kecamatan Lais 47. Arie Suryadi Kepala seksi Ketenteraman dan Ketertiban Kecamatan Armajaya 48. Aulia Umami Kepala Sub Bidang Rekam medik dan Sistem Informasi Rumah Sakit Rumah sakit umum Daerah Dinas Kesehatan 49. Fatonah Seketaris Kelurahan Lubuk durian Kecamatan Kerkap 50. Rodi Hartono Kepala Seksi Ketenteraman dan Ketertiban Kecamatan Marga Sakti Sebelat . (*)
Kategori :