Kondisi Infrastruktur, Tantawi Dali: Butuh Komitmen Pemda

Selasa 05 Dec 2023 - 21:20 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

BENGKULU RU - Komitmen pemerintah daerah (Pemda) terkait kondisi berbagai infrastruktur di Provinsi Bengkulu, dinilai sangat dibutuhkan. Demikian ditegaskan Ketua Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu, Tantawi Dali, S.Sos, MM. 

 

Menurutnya, kondisi infrastruktur tersebut, baik yang baru dibangun ataupun belum.

 

"Saya kira sangat penting memberikan pandangan tegas terkait keberadaan infrastruktur ini. Seperti dari sisi pemeliharaan pembangunan infrastruktur baru, serta dari sisi peran infrastruktur itu sendiri demi terciptakan kelancaran akses transportasi atapun lalu lintas," ungkap Tantawi yang juga merupakan Ketua Fraksi NasDem DPRD Provinsi Bengkulu.

 

Ia menerangkan, setiap pembangunan infrastruktur baru harus diikuti dengan pemeliharaan yang baik pada tahun-tahun berikutnya. "Apabila pemeliharaan tidak dilakukan, maka pada tahun ketiga atau keempat, infrastruktur tersebut mulai mengalami kerusakan yang signifikan. Ini salah satu contoh kecilnya," ujar Tantawi.

 

Disisi lain, Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah ini juga menyoroti masalah angkutan dengan beban berat di jalan-jalan provinsi. Dirinya berharap agar jalan provinsi kelas 4 dan kelas 3 tidak dilewati angkutan beban berat yang sifatnya Over Dimension Over Loading (ODOL).

BACA JUGA:RAD-KSB Jadi Kunci Penting Besaran DBH Kelapa Sawit

"Seperti angkutan batu bara, TBS kelapa sawit, CPO dan lainnya. Karena hal tersebut dapat meresahkan masyarakat dan merusak jalan yang kapasitasnya mungkin tidak sesuai. Jalan provinsi yang dilewati angkutan berbeban berat, tidak hanya merugikan dari segi keamanan, tetapi juga dapat merusak infrastruktur jalan," katanya.

 

Lebih jauh dikatakannya, Ia juga meminta agar prioritas pembangunan harus diberikan kepada jalan-jalan yang membutuhkan perhatian lebih, termasuk pengembangan jalan alternatif untuk angkutan beban berat. Dalam merencanakan pembangunan, disarankan agar prioritas diberikan pada jalan-jalan yang memiliki dampak signifikan bagi masyarakat.

 

"Seperti akses jalan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat. Jika ini diprioritaskan, secara tidak langsung telah mencerminkan komitmen pemda dalam menjaga dan meningkatkan infrastruktur provinsi demi kepentingan masyarakat Bengkulu," singkat Tantawi. (tux)

Kategori :