22 Tahun Membangun Napal Putih, Belum Sepenuhnya Sesuai Harapan, Point Ini Jadi Atensi

Rabu 09 Oct 2024 - 21:31 WIB
Reporter : Sigit haryanto
Editor : Ependi

Sebelumnya kata Zamhari, Bupati melalui Gubernur sudah menyerahkan proposal pembangunan yang digadang-gadang dapat membuka keterisolasian Kabupaten Bengkulu Utara itu kepada Presiden RI Joko Widodo.

"Tinggal sekarang, tugas rekan-rekan di Legislatif dan Eksekutif untuk mendorong ulang sejauh mana usaha yang sudah ditempuh itu.Sebab, sesuatu tanpa gigih kita pertanyakan biasanya akan hilang begitu saja. Dan ini adalah misi dari rekan-rekan di Legislatif dan Eksekutif untuk membuka keterisolasian Kecamatan Napal Putih secara khusus dan secara umum Kabupaten Bengkulu Utara," pungkasnya.

BACA JUGA: Aset Wisata 3 Desa di Kecamatan Napal Putih Ini, Butuh Sentuhan Pemerintah

BACA JUGA:HUT RI ke 79 Tahun, Camat Napal Putih Pimpin Upacara Bendera

Selanjutnya, Zamhari menegaskan, bahwa Kecamatan Napal Putih memiliki sumber daya alam (SDA) yang sangat berlimpah namun, belum terkelola secara optimal.

"Kita punya potensi SDA yang berlimpah. Ada emas, ada batu bara, ada sumber air yang melimpah.Ada hutan dan ada potensi SDA lainnya yang saat ini belum terkelola secara optimal. Jadi ke depan, siapapun yang berada di Kecamatan Napal Putih memiliki tanggung jawab yang sama dalam mendorong kemajuan Kecamatan Napal Putih dengan mengoptimalkan pengelolaan potensi-potensi SDA yang dimiliki oleh Kecamatan Napal Putih. Baik itu pemerintah, masyarakat dan dunia usaha semuanya memiliki tanggung jawab yang sama untuk mendorong kemajuan Kecamatan Napal Putih," tandasnya.

Lebih jauh, Zamhari juga menaruh harapan besar kepada jajaran pemerintah daerah Bengkulu Utara khususnya, kepada jajaran Legislatif dan Eksekutif.

Untuk terus mendorong dan memberi dukungan konkret dalam mewujudkan daerah otonomi baru (DOB) melalui pemekaran Kabupaten Bengkulu Utara.

BACA JUGA:Berharap Jalan 1,5 Km Napal Putih - Muara Santan di Aspal Dalam Tahun Ini

BACA JUGA:GI Arga Makmur Mulai Suplai Listrik Ketahun-Napal Putih

"Dari pemekaran kecamatan saja sudah banyak dampak positif atau manfaat yang hari ini kita rasakan. Apalagi, ketika DOB bernama Kabupaten Bumi Pekal itu berhasil mekar? Insya Allah, jika jembatan Pelompat Harimau tersebut dan DOB Kabupaten Bumi Pekal, ini bisa terwujud. Maka SDA yang dimiliki oleh Kecamatan Napal Putih hari ini akan terkelola secara optimal dan memberi dampak positif untuk kesejahteraan masyarakat serta kemajuan daerah," demikian Zamhari.

Selanjutnya, Camat Napal Putih, Bambang Abdul Mutalib, S.Pd, M.Pd, mengapresiasi penuh usaha dan perjuangan para tokoh presidium yang telah mampu melahirkan Kecamatan Napal Putih ini hingga di usianya yang ke 22 tahun. 

Diakui Bambang, ada banyak manfaat atau dampak positif yang dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat atas terwujudnya Kecamatan Napal Putih.

"Banyak sekali manfaat dan dampak positif yang hari ini kita rasakan bersama atas lahirnya Kecamatan Napal Putih. Tentu, perjuangan ini harus kita lanjutkan bersama-sama untuk membawa dan menjadikan Kecamatan Napal Putih ke arah yang baik lagi. Baik dari sisi kesejahteraan masyarakatnya maupun pembangunan infrastrukturnya," pungkasnya.

BACA JUGA:22 Tahun Kecamatan Napal Putih, Infrastuktur Jalan Masih Jadi Tantangan

BACA JUGA:9 Lomba Ini, Akan Meriahkan HUT Kecamatan Napal Putih ke 22 Tahun

Kategori :