Orang Terkenal Gugat Cerai, Tahun 2023 Segini Jumlah Bubarnya Rumah Tangga

Orang Terkenal Gugat Cerai, Tahun 2023 Segini Jumlah Bubarnya Rumah Tangga-NET -

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Jagad bacaan dari kalangan orang terkenal, tengah heboh membincangkan salah satu artis komedian tanah air, Andre Taulany, menggugat cerai istrinya. 

Tapi mengupas, soal alasan secara eksplisit, tentu kurang bijak. Karena, perceraian merupakan ranah privat sekaligus jenis perkara perdata yang mengait pada orang per orang. 

Sudah tahukah Anda, angka perceraian di Indonesia tahun 2023 lalu? Badan Pusat Statistik atau BPS, menyitir keterangan dan data-data terkait dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung. 

Jumlah angka perceraian, baik cerai gugat atau istri mengugat cerai suami dan sebaliknya cerai talak atau suami menggugat cerai istri, jumlahnya kalau dibandingkan dengan tahun sebelumnya (yoy), cenderung mengalami penurunan. 

BACA JUGA:Pernikahan Dini Bisa Picu Perceraian dan KDRT

BACA JUGA:Hak Anak Pasca Perceraian Harus Diperhatikan

Tahun 2023 lalu, jumlah perkara cerai yang terangkum dalam sistem informasi yang dikelola Mahkamah Agung (MA) sebanyak 

408.347 perkara. Sedangkan tahun 2022 lalu, jumlahnya mencapai 516.344 perkara.

Dijelaskan BPS, total angka perkara tersebut, merujuk pada data yang akta cerainya telah tercetak. Adapun, penyebab percerian terbagi dalam 14 jenis persoalan. 

Mulai dari zina, hingga faktor ekonomi yang dipungkasi dengan faktor perceraian lain-lain. Cerai pada tahun tersebut, salah satunya didominasi dengan "dalih" ekonomi

BACA JUGA:Sebelum Nikah Calon Pengantin Harus Ikut Bimbingan Pra Nikah

BACA JUGA:Puluhan Anak Menikah di Bawah Umur

Sedangkan faktor utamanya yang menjadi pemuncak angka perkara perceraian sebanyak 251.828 kasus, adalah perceraian yang disebabkan perselisihan dan pertengkaran yang terus menerus.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan