Mencari Kopi Terbaik di Indonesia, Rasakan Sensasi Kafein dari 5 Daerah Ini
Ilustrasi kebun kopi-net-
BACA JUGA:Generasi Z dan Judi Online, Tantangan di Era Bonus Demografi 2045
4. Kopi Bengkulu
Nama Bengkulu di kancah perkopian nasional, sudah cukup mahsyur. Daerah yang sempat menjadi pengasingan Bung Karno oleh Belanda, hingga akhirnya ia mempersunting putri cantik jelita yakni Fatwati dan menjadi catatan sejarah jelang kemerdekaan Indonesia.
Menyoal kopi, ada yang menarasikan Bengkulu sebagai daerah penyuplai kopi nasional untuk menyokong ekspor Indonesia.
Sebelum pagebluk Covid-19 menyebab umat bumi terjerembab gerak, nama Bengkulu mengemuka sebagai penyumbang biji kopi pilihan untuk ekspor.
Jenis kopi di daerah ini, didominasi oleh kopi jenis robusta. Sebut saja, beberapa daerah produsen kopi terkenal seperti Kabupaten Kepahiang dengan kopi luwaknya.
BACA JUGA:Ternyata Manfaat Dari Bunga Matahari,Tak Main-main Untuk Kesehatan Tubuh Kita
Ada juga Bengkulu Utara dengan kopi dari wilayah Tanah Hitam yang berada di wilayah Kecamatan Padang Jaya itu. Ada juga kopi merek Trabas.
5. Kopi Aceh
Membahas soal kopi-kopi yang berasal dari Indonesia. Tidak akan menafikkan, daerah yang memiliki sebutan Serambi Mekah, Aceh.
Iya, benar adalah Kopi Gayo. Sesuai dengan namanya, kopi jenis arabika ini tumbuh di daerah Gayo.
Kabupaten Gayo merupakan wilayah otonom tempat suku terbesar kedua di Provinsi Aceh.
BACA JUGA:Temukan Berbagai Manfaat Mengkonsumsi Kepiting Untuk Kesehatan Tubuh Kita
BACA JUGA:Jangan Dianggap Sepele, Ternyata Ini Penyebab Kaki Lemah Disertai Gemetaran