Ingat! Selain Jeruk & Nanas, Hadapi Kolesterol & Lemak Saat Momen Idul Adha Dengan Jus Buah Ini....
Ilustrasi-IST-
Tidak hanya dalam bentuk salad atau lalapan saja, pilihan terhadap jus buah segar juga patut dipertimbangkan.
Dalam mendampingi momen istimewa hari raya kurban ini bersama keluarga.
Padanan tepat, rasa gurih nikmati sajian olahan masakan daging kurban dengan segarnya jus buah atau sayur, bakal mampu memberikan nuansa manja dilidah dan terpenting, efek kesehatan yang sangat positif bagi tubuh.
Ya, tidak hanya memberikan kelezatan dan kesegaran alami tetapi juga, jus buah memiliki kandungan vitamin yang sangat kaya.
Demikian pula dengan kandungan mineral dan serat yang sangat dibutuhkan tubuh untuk proses pencernaan serta kesehatan tubuh secara menyeluruh.
BACA JUGA:Paparkan Visi dan Misi, Benny Suharto Masuk Perhitungan Gerindra
BACA JUGA:Harga Cabe Tembus 100 Ribu, Program Stabilisasi Harga Ditunggu
Selain itu, buahan juga dikenal memiliki kandungan anti radikal bebas sehingga mampu menangkal masuknya radikal bebas ke dalam tubuh serta meningkatkan daya tahan tubuh.
Tentu tak asing lagi, diantara buah yang kerap didengar memberikan khasiat baik adalah jus jeruk dan jus buah nanas.
Nah, selain Jeruk dan nanas, berikut ini radarutara.bacakoran.co akan menyajikan informasi sejumlah buah lain yang juga memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh.
A. Jus buah jeruk
Sebagaimana diketahui bahwa buah jeruk memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh terutama dalam momen idul adha ini.
BACA JUGA:Warga Membludak Dalam Pembagian 3 Ton Ikan Bandeng
BACA JUGA:Mengenal Stasiun Solo Jebres, Saksi Bisu Jalur Kereta Pulau Jawa
Jus buah jeruk klasik dengan rasa khasnya yang sedikit asam segar, mampu memangkas rasa gurih daging dengan efektif dan sempurna.