Sering Dianggap Sepele ! Kenali Ciri-Ciri Ban Mobil Anda Sudah Harus Diganti

Sering Dianggap Sepele ! Kenali Ciri-Ciri Ban Mobil Anda Sudah Harus Diganti-moservice.id-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO- Ban mobil merupakan salah satu komponen vital yang berperan menjaga kestabilan kendaraan saat melaju.
Namun, komponen ini memiliki masa pakai yang perlu diperhatikan oleh para pemilik kendaraan.
Jika diabaikan, kondisi ban yang sudah tidak layak pakai dapat memicu kecelakaan serius.
Meskipun permukaan ban masih terlihat tebal, apabila usianya sudah melebihi batas yang direkomendasikan, maka sebaiknya segera diganti.
Berikut ini adalah 10 tanda bahwa ban mobil sudah waktunya diganti, sebagaimana dijelaskan oleh Auto2000:
BACA JUGA:Untuk Menjaga Performa Dan Kerusakan ! Pelajari Cara Mematikan Mobil Secara Benar
BACA JUGA:AC Mobil Anda Tiba-Tiba Mati Mendadak ! Kenali Beberapa Penyebab Dan Solusi Jitu Untuk Mengatasinya
1. Ketebalan tapak ban mencapai batas TWI
Setiap ban dilengkapi dengan indikator TWI (Tread Wear Indicator) yang menunjukkan batas aman keausan.
Bila kembang ban sudah sejajar dengan tanda segitiga TWI, itu berarti ban harus segera diganti karena tidak lagi aman digunakan.
Terdapat dua lokasi indikator TWI pada ban, yaitu di bagian sisi luar dan di tengah tapak ban.
Di sisi luar, indikator ini terlihat sebagai segitiga kecil di bawah alur kembang ban.
Sementara di bagian tengah, bentuknya berupa tonjolan kecil yang lebih rendah dari permukaan kembang ban.
BACA JUGA:Yuk Intip Kelebihan Mobil Hidrogen ! Bebas Polusi Udara Dan Visual Serta Suara